31 May 2009

TERLALU LAMA DUDUK BISA BERBAHAYA

Kasus duduk terlalu lama yang bisa menyebabkan kehilangan nyawa makin sering terjadi. Padahal kejadian mematikan itu masih bisa dicegah. Apa yang perlu diwaspadai?Simaklah artikel berikut ini...

Di bandara Internasional, umumnya disiapkan klinik siaga untuk menangani kasus sumbatan pembuluh darah balik paru-paru, deep vein thrombosis. Pasien mendadak terserang sesak nafas akibat ada butiran atau bekuan darah yang menyumbat pipa pembuluh darah balik (vena) dari tungkai dan kaki yang menuju ke paru-paru. Sumbatan dadakan itulah yang menyebabkan serangan sesak nafas. Penderitanya bisa meninggal mendadak bila tidak segera ditolong.

TUNGKAI DAN KAKI

Bukan hanya pipa pembuluh nadi arteri yang bisa berkarat, sebagaimana juga lazim pada pembuluh darah jantung dan otak karena lemak dalam darah.
Pembuluh darah balik juga bisa bermasalah. Terbentuk bekuan darah, hasil kumpulan sel-sel yang beresiko untuk luruh, lalu hanyut terbawa aliran darah. Biasanya dari pembuluh darah tungkai dan kaki.
Namun, bukan pembuluh darah balik di permukaan kulit yang beresiko mengalami hal seperti itu, melainkan pembuluh darah balik (vena) di bagian dalam. Oleh karena itu disebut deep vein thrombosis ( DVT ).

Karena sistem pembuluh darah balik itu mengalirkan darah dari bagian tepi tubuh menuju ke paru-paru (darah kotor), jika terjadi luruh dan terhanyutnya butiran atau bekuan darah, bahan penyumbat akan tersangkut di pipa pembuluh darah paru. Sumbatan di sini yang menimbulkan serangan sesak nafas mendadak.
Mekanisme pembentukan butiran atau bekuan darah tentu bukan kejadian satu-dua hari. Prosesnya sudah berlangsung lama, sebelum serangan DVT muncul. Bisa jadi memang sudah ada "bibit" ke arah situ.

Tidak selalu mudah mengetahui seseorang sudah memiliki bibit bakal terhanyutnya bekuan atau butiran darah dari tungkai dan kaki. Tanpa pemeriksaan seksama, belum tentu dikenali. Sepintas tidak dapat dikenali kalau sudah ada gangguan itu di pipa pembuluh darah balik, bila tidak dilakukan pemeriksaan.

ADA BENDUNGAN PEMBULUH BALIK

Jika benar ada pembentukan karat di pipa pembuluh darah balik (thrombotic), berarti aliran darah tidak selancar pada pipa pembuluh darah balik yang masih normal. Tergantung seberapa berat atau tidak lancarnya aliran darah balik menuju ke paru-paru, keluhan mungkin belum begitu berarti.

Pada mereka yang sudah mengalami kondisi sumbatan di lokal pipa pembuluh (post thrombotic syndrome )mungkin hanya muncul keluhan pegal pegal tungkai menahun, kadang pembengkakan tungkai, lekas letih pada tungkai, selain kemungkinan terbentuknya borok di tungkai dan atau kaki yang sulit sembuh ( skin ulcer).
Namun, keluhan seperti tersebut diatas bukan cuma milik kasus pembuluh balik bermasalah saja.Banyak kelainan dan penyakit memunculkan keluhan serupa. Kekurangan vitamin B, gangguan ginjal atau hati, varises, sukar dibedakan dengan sindroma thrombotic ini.

Karena kemungkinan bekuan dan " karat" yang melekat pada dinding pembuluh darah balik itu sewaktu-waktu bisa luruh dan terlepas (embolism), sehingga menjadi venous thromoembolism (VTE), diperlukan obat antibeku darah (antikoagulan). Sekiranya sampai terjadi bekuan atau butiran darah terhanyut, akan segera dilarutkan oleh obat pelarutnya itu, sehingga serangan sesak nafas dapat dibatalkan.

PEMERIKSAAN USG DENGAN DOPPLER

Sekarang dapat lebih dini dikenali adanya gangguan dalam pipa pembuluh darah balik tungkai dan kaki. Caranya, memanfaatkan USG khusus dengan alat doppler.
Sudah terbentuknya thrombotic dapat dideteksi dengan cara ini. Itu berarti bahwa kecolongan terjadinya kasus DVT yang berakhir dengan kematian mestinya dapat diantisipasi, dan dilakukan upaya pencegahan jauh-jauh hari sebelumnya.
Yang beresiko terserang DVT tentu saja mereka yang memiliki kelainan darah ("darah kental"), yang kadar lemak darahnya tinggi, mengidap penyakit metabolisme, sehingga kadar lemak darah tinggi juga perlu lebih mewaspadainya.
Keluhan yang sering muncul di tungkai tanpa penyebab jelas perlu diwaspadai kalau-kalau memang sedang atau sudah ada gangguan di dalam pipa atau pembuluh darah balik tungkai dan kaki. Mereka ini tergolong beresiko dan memerlukan pemeriksaan lanjutan untuk memastikan kalau benar tengah mengidapnya.

BETAH DUDUK

Disarankan untuk tidak duduk terlalu lama. Terlebih dengan posisi duduk bersempit-sempitan. Mengingat kasus seperti ini lebih sering terjadi di pesawat lintas benua kelas ekonomi ( karena kursinya sempit dan susah selonjor/ meluruskan kaki ), penumpangnya perlu lebih sering rehat berdiri beberapa jam.
Di kabin pesawat juga ada panduan untuk itu. Setiap satu-dua jam biasakan untuk bangkit berdiri dari posisi duduk. Lakukan pergerakan tungkai dan kaki sambil berjalan mondar mandir di ruangan kabin pesawat. Maksudnya agar tidak sampai terjadi aliran darah yang tidak lancar, selama dalam posisi duduk tanpa bergerak.

Dalam posisi duduk di kursi sempit, sehingga tungkai dan kaki sukar berubah posii atau digerak-gerakkan, kondisi pipa pembuluh darah balik terancam, aliran darahnya mengalir dengan kederasan yang sama lemahnya. Jika kondisi darahnya dan atau dinding pipa pembuluh darah baliknya beresiko untuk terjainya DVT, posisi duduk lama itulah yang menjadi pemicunya.
hal yang sama juga dapat terjadi selama bekerja di kantor atau di rumah yang mengharuskan duduk berlama-lama. Perlu bangkit dari posisi duduk, dan selama duduk posisi tungkai dan kaki diubah-ubah atau digerak-gerakkan, agar tidak terpicu kejadian DVT.

TEHNIK MELARUTKAN BEKUAN

Bila sudah terlanjur terjadi serangan trombosis, dapat dilakukan tindakan untuk mengangkat bekuan trombusnya itu. pada kasus serangan trombosis dadakan (acute venous thrombosis ) dapat dilakukan tindakan menggunakan selang kateter ( ATTRACT=thrombosis removal with adjunctive chateter directed thrombolysis). Selang dimasukkan langsung ke dalam pembuluh balik, dan obat larutnya diberikan sekaligus ke dalam pipanya.

Melihat makin banyaknya kasus DVT sekarang ini, khususnya di bandara, hendaknya saat turun dari pesawat terbang, kehati-hatian perlu lebih ditingkatkan.
Di Amerika Serikat tercatat tidak kurang ada 100.000 kasus DVT setiap tahunnya ( Dr. Steven Galson ).
Mengingat upaya pencegahan dapat dilakukan, pihak medis tidak perlu sampai kecolongan hingga menelan korban jiwa.
Ungkapan " kalau sudah duduk lupa berdiri" sebagai sindiran politik buat kalangan eksekutif, ternyata juga punya makna medis . Menduduki posisi, maupun duduk dalam arti sesungguhnya, betul tidak boleh terlalu lama, apalagi berlama-lama.



Semoga bermanfaat, salam hangat.
Sumber:GHS
Konsultasi:hnadesul@yahoo.com

30 May 2009

7 SARAN UNTUK MENINGKATKAN DAYA TAHAN TUBUH

Mengonsumsi makanan beragam dan kaya nutrisi menjadi cara terbaik untuk meningkatkan daya tahan tubuh, terutama dimasa pergantian musim. Ada sejumlah saran penting dari Christine Scivicque, pemilik sertifikat gizi klinis holistik:

1. PERBANYAK VITAMIN C

Vitamin C penting dalam menjaga sistem imunitas tubuh. Vitamin C merupakan salah satu antioksidan penting bagi tubuh. Namun, mengingat vitamin C dikeluarkan melalui urin bila dikonsumsi berlebihan, cara terbaik tentu saja mengasup vitamin C beberapa kali dalam jumlah sedikit. Dengan demikian kebutuhan vitamin C selalu tercukupi.

2. JANGAN LUPAKAN ZINC

Mineral ini juga tergolong antioksidan penting. Kekurangan zinc atau seng dapat menurunkan imunitas tubuh secara nyata. Mineral ini juga memiliki kapasitas antiviral yang cukup kuat dan dapat menghambat pilek.

3. HINDARI MAKANAN SAMPAH DAN MAKANAN YANG TERLALU MANIS

Makanan terlalu manis atau tinggi kalori bisa membuat lemas karena gula diserap secara cepat. Lebih baik konsumsi makanan dengan gizi sehat- seimbang. Sertakan sayur dan buah segar, organik akan lebih baik.

4. ASUP MULTIVITAMIN

Makanan beragam sebenarnya sudah memberi kecukupan zat gizi yang diperlukan tubuh. Namun, kadang kita kekurangan sejumlah zat gizi karena tidak mengasup makanan dengan benar. Menambah suplemen multivitamin bisa menjadi solusi sementara, mengingat sumber
vitamin dan mineral terbaik adalah makanan.

5. TURUNKAN LEVEL STRESS

Percayalah, stress memangkas banyak zat gizi penting dalam tubuh, termasuk antioksidan si peningkat imunitas. Stress juga membuat tubuh sulit meredakan flu, batuk, maupun pilek. Kalau merasa stress, segera selesaikan masalah yang menjadi penyebabnya. Lakukan rileksasi dan pastikan tidur 8 jam setiap hari.

6. TIDAK ADA SALAHNYA MAKAN BAWANG PUTIH

Aroma bawang putih memang sangat kuat, tetapi di balik itu ia berfungsi sebagai antiviral dan membantu dalam melawan infeksi parasit.

7. MINUM YANG HANGAT- HANGAT

Teh hangat ditambah irisan jahe tidak hanya menenangkan, tetapi juga meningkatkan imunitas tubuh. Susu sereal ditambah jahe akan memiliki efek serupa selain menghangatkan, juga meningkatkan daya tahan tubuh.


Semoga bermanfaat bagi semua, salam hangat

sumber:GHS

29 May 2009

TENTANG MASTURBASI

Artikel kali ini mengenai catatan tentang masturbasi yang sering dilakukan oleh para pria. Coba simak dan baca sampai tuntas, mungkin bermanfaat bagi anda yang selama ini sering melakukan masturbasi.Berikut tinjauan tentang masturbasi tersebut:

1. TIDAK ADA MASTURBASI ABNORMAL

Para pria sering berpikir telah melakukan cara "aneh" saat beronani, padahal tidak. " Setiap pria punya cara masturbasi. Ada yang pakai tangan, menggosokkan kelamin ke suatu benda, perlu alat bantu seks, memakai pakaian khusus, berfantasi, melihat buku/majalah, bahkan sambil bercermin," kata Martha Cornog, penulis The Big Book of Masturbation.

2. MASTURBASI SANGAT AMAN, MESKI TIDAK SELURUHNYA

Masturbasi memang tidak menularkan penyakit seksual, tatapi bukan jaminan aman juga.Masturbasi yang kasar, kulit penis bisa iritasi.
Kebiasaan masturbasi sambil telungkup, dengan bantal/ karpet dibawahnya, bisa mencederai saluran kemih. Ini bisa membuat keluarnya urin seperti menyembur dan sulit dikontrol.
Barbara Bartlik, MD,psikiater dan terapis seks di New York,AS,menyatakan dalam situs webMD, ia pernah menangani pasien yang harus berkemih sambil duduk gara-gara bermasturbasi sambil telungkup.

3. SEKS SENDIRI BISA MEMBERI TENAGA SUPER

Melakukan seks sendiri bisa membuat pria lebih mampu merespon rangsangan seksualnya sendiri, apa yang terasa enak dan terasa tidak enak baginya. Dengan begitu pria akan lebih baik dalam menjelaskan kepada pasangannya, bagaimana dia ingin disentuh.
Memang, sejumlah pria menjadi terobsesi dengan seks sendiri,sehingga kehilangan minat untuk bermesraan dengan pasangan. Kondisi ini bisa melukai perasaan pasangan dan hubungan bisa kacau!

4. BERESIKO KANKER PROSTAT

Studi tahun 2004 yang dipublikasikan dalam The Journal of The American Medical Association melaporkan bahwa frekwensi ejakulasi tidak terkait dengan meningkatnya resiko kanker prostat. Frekuensi ejakulasi ini meliputi hubungan seksual dan masturbasi.
Hasil penelitian yang dipublikasikan dalam BJU International, Januari lalu, para periset menjumpai bahwa masturbasi rutin pada pria muda menaikkan resiko kanker prostat.
Bisa jadi bukan masturbasinya yang meningkatkan resiko kanker prostat pada pria yang sering masturbasi di usia 20 hingga 30 an.


Semoga bermanfaat, salam
Sumber:GHS

AGAR DIABETESI TIDAK DIAMPUTASI

Salah satu hal yang dikhawatirkan terjadi pada orang dengan diabetes ( diabetesi) adalah jika terjadi luka yang membusuk ( gangren ), lalu harus diamputasi. Secara medis diketahui, luka membusuk itu akan terus merembet ke bagian tubuh lain. Dan satu-satunya jalan untuk menghentikannya adalah dengan memotong bagian busuk itu.

Bagaimana caranya agar terhindar dari kejadian mengerikan itu? Ikuti saran berikut ini:

* Jaga gula darah tetap normal dengan cara-cara sesuai yang dianjurkan dokter ( mengontrol makan, berolahraga, minum obat ).

* Jaga berat badan ideal. Terlalu gemuk akan meningkatkan resiko lipatan-lipatan tubuh lembab,menjadi sarang kuman, dan mengalami lecet akibat gesekan.

* Hindari segala macam kemungkinan yang dapat menyebabkan tubuh mengalami luka. Perlu diingat, pada diabetesi, luka akan membawa resiko sulit sembuh.

* Hentikan kebiasaan olahraga atau jogging tanpa alas kaki karena akan meningkatkan resiko kaki mengalami perlukaan. Perlu diingat, bagian yang jauh dari jantung memiliki kemungkinan kebas karena aliran darah tidak cukup untuk mengalir ke ujung-ujung tubuh. Akibatnya, jika kaki tertusuk pasir, duri, paku, dab sebagainya, tidak akan terasa.

* Sebelum menggunakan sepatu, selalu pastikan bahwa di dalam sepatu benar-benar bersih dan aman, tidak terselip pasir atau sesuatu yang dapat menimbulkan luka.

* Perhatikan cara yang benar saat memotong kuku tangan maupun kuku kaki, supaya menghindari kemungkinan terpotong/ tertusuk.

* Jika terjadi perlukaan, segeralah berkonsultasi ke dokter ahli agar mendapatkan penanganan yang tepat.



Semoga bermanfaat, Salam
Sumber:GHS

LIBURAN ITU PENTING, MENGAPA??

Ada alasan penting mengapa manusia perlu berlibur:

RILEKSASI

Liburan akan mengalihkan kita dari rutinitas sehari-hari.

STIMULASI PEMANDANGAN BARU

Pemandangan baru juga memberi kita wawasan baru.

BERTEMU ORANG BARU

Melihat bagaimana orang-orang hidup dan tinggal bisa memperluas sudut pandang terhadap kehidupan sendiri.

MEMPERERAT TALI PERSAUDARAAN DAN PERSAHABATAN

Berlibur bersama keluarga atau sahabat akan memberi ikatan cukup kuat.

EDUKASI

Liburan ke tempat baru memberi pelajaran baru: naik gunung, kuliner lokal, bahasa setempat, adat istiadat suatu suku, fasilitas bandara baru, dan sebagainya.

PEKA TERHADAP LINGKUNGAN

Perjalanan liburan mengembalikan kepekaan terhadap kehidupan. Juga memperbaiki rasa percaya diri saat menerima dan menaklukkan tantangan yang tidak pernah muncul atau bahkan tidak pernah dibayangkan dalam kehidupan sehari-hari.

MEMBERI KEJUTAN

Liburan akan memberikan kejutan tidak disangka-sangka, yang memberikan sejumlah kenangan yang tidak mudah dilupakan.

MENGAGUMI KEINDAHAN

Saat membuka mata dan menangkap wawasan baru, kita akan masuk dalam keagungan alam dan mengaguminya.

TERPROGRAM

Perencanaan dan persiapan berlibr memberi kita beberapa pengalaman paling menyenangkan yang bisa diingat.

KENANGAN

Kita akan selalu memiliki kegembiraan yang mencerminkan liburan penuh kenangan

KEBEBASAN

Berlibur memberi kebebasan untuk melakukan hal-hal yang ingin dikerjakan, dan merupakan kesempatan untuk melakukan hal-hal yang ingin dikerjakan, dan merupakan kesempatan untuk melakukan eksperimen-eksperimen yang tidak mungkin dilakukan sehari-hari.

MENGENAL DIRI

Dengan memberi waktu pada jiwa untuk berbicara dengan diri sendiri, kita mengembangkan kedamaian, kreativitas dan harmoni di dalam diri.

APRESIASI TERHADAP SESUATU

Saat kembali ke rumah, kita akan memperoleh makna kehidupan lebih banyak, dan menyadari dahsyatnya keajaiban yang ada di sekeliling.

WAKTU SEOLAH TIDAK BERGERAK

Bagian terbaik adalah saat kita benar-benar lupa waktu.

KEBAHAGIAAN

Menggunakan waktu untuk bermalas-malasan secara konstruktif, membuat kita menjadi orang yang lebih bahagia. Sasaran utama berlibur adalah kebahagiaan.

YAKINILAH BAHWA LIBURAN AKANMENJADI SALAH SATU ACARA PALING MENENANGKAN DAN MENYEGARKAN



Selamat berlibur....semoga bermanfaat
Sumber:GHS

KENALI TANDA-TANDA DEPRESI.....

Depresi bisa membuat pekerjaan serta kehidupan sehari-hari menjadi sulit. Ada sejumlah kondisi emosional dan psikologis yang berdampak terhadap depresi, apa saja? Baca selengkapnya artikel berikut ini...
********************************************

MERASA SEDIH, KOSONG, TIDAK ADA ARTINYA

Rasa sedih mungkin dialami setiap orang. Namun, perasaan ini pada orang yang depresi, bisa ada dihampir setiap waktu, setiap hari.

HILANG MINAT TERHADAP SESUATU YANG BIASA DILAKUKAN DAN DINIKMATI

Mereka yang depresi tidak peduli dengan hobi yang sebelumnya disukai.Bisa juga mereka merasa tidak suka berada disekeliling teman-teman, bahkan kehilangan minat terhadap hubungan seksual.

CEMAS ATAU LEKAS MARAH

Mungkin orang yang mengalami depresi lebih temperamental dan sulit untuk rileks atau tenang.

SULIT MEMBUAT KEPUTUSAN

Depresi dapat membuat seseorang sulit berpikir atau berkonsentrasi secara jernih. Bahkan membuat pilihan sederhana saja terlihat sebagai sesuatu yang sangat berlebihan, sehingga sulit untuk membuat keputusan.

MERASA SALAH ATAU TIDAK BERGUNA

Perasaan ini kerap berlebihan atau tidak tepat dengan situasi tertentu . Mungkin merasa bersalah atas sesuatu yang belum tentu kesalahannya, atau tidak memiliki kontrol terhadap masalah itu.
Bisa juga mereka memiliki perasaan bersalah amat sangat hanya karena kesalahan kecil saja.

BERPIKIR KEMATIAN ATAU BUNUH DIRI

Jenis pikiran beragam. Sebagian ingin mati, merasa bahwa dunia akan menjadi lebih baik tanpa mereka. Kadang juga membuat rencana sangat jelas untuk melukai diri sendiri.




Semoga bermanfaat
Sumber: GHS

HATI-HATI " FRENCH KISSES " BISA MENYEBABKAN HPV MULUT.....!!!!

Ini adalah peringatan bagi mereka yang "doyan" melakukan seks oral maupun french kiss. Awas....!!! 2 perilaku tersebut dapat meningkatkan infeksi Human Papillomavirus atau HPV di mulut. Hal tersebut di utarakan oleh Dr. Maura L. Gillison dalam The Journal of Infectious Diseases.
Gillison dan koleganya dari The Ohio State University, Columbus, menyelidiki infeksi HPV oral dikaitkan dengan perilaku seksual. Penyelidikan dilakukan terhadap 332 orang dewasa dan 210 pria usia tingkat mahasiswa, mereka menjumpai sebanyak 4,8% orang dewasa dan 2,9% pria usia mahasiswa mengalami infeksi HPV oral.

Pada orang dewasa, infeksi HPV oral secara signifikan meningkat dikalangan perokok dan pada individu yang dilaporkan memiliki lebih dari 10 pasangan seks oral atau lebih dari 25 pasangan seks lewat vagina selama hidupnya. Faktor resiko yang sama juga dialami para pria usia mahasiswa.

Pria usia mahasiswa ini setidaknya memiliki 6 pasangan seks oral atau pasangan yang berciuman ala french kiss. Pada mereka perilaku inu secara independen dikaitkan dengan berkembangnya infeksi HPV oral. Sementara itu 28% pria usia mahasiswa yang dilaporkan tidak pernah melakukan seks oral, memiliki 10 atau setidaknya 5 pasangan french kiss, juga memiliki resiko yang secara signifikan lebih tinggi atas terjadinya infeksi HPV oral.

Data yang dikutip Reuters Health menunjukkan bahwa infeksi HPV oral yang kecenderunganya bisa menjadi kanker, dapat ditularkan melalui perilaku seperti french kiss.
Hal tersebut juga dikaitkan dengan gonorrheal pharyngitis, yaitu infeksi yang ditularkan secara seksual terhadap tonsil dan bagian belakang tenggorokan, dan dihubungkan dengan infeksi HPV oral yang bisa memicu terjadinya kanker mulut 10-20 tahun mendatang.

BUKAN CIUMANNYA, TETAPI VIRUSNYA



Apabila Anda/pasangan benar dalam keadaan sehat, tidak terinfeksi oleh salah satu penyakit atau infeksi menular seksual, seks oral tidak akan menimbulkan akibat apapun. Sebaliknya, kalau Anda atau istri mengalami salah satu infeksi menular seksual, seks oral dapat menularkan infeksi itu.

Sebagai contoh, Anda mengidap infeksi Human Papilloma Virus (HPV) pada penis, kalau dalam keadaan terinfeksi ini Anda melakukan hubungan seksual, istri Anda dapat tertular dan mengalami papilloma, dan beresiko terkena kanker mulut rahim.
Virus ini dapat menular ke bagian mulut melalui seks oral yang dilakukan oleh istri. Demikian juga dapat terjadi sebaliknya.

Ada lebih dari 100 jenis HPV. Sebagian hidup di kelamin, sebagian lagi di kulit, dan ada pula di saluran nafas dan mulut.Mengenai ciuman (french kisses), sebenarnya bukan masalah, asal keduanya benar berada dalam keadaan sehat. Jadi bukan ciumannya yang harus ditakuti, melainkan virus itu. Artinya, kalau pasangan itu tidak mengidap infeksi HPV atau infeksi lainnya, tidak ada yang mesti ditakuti.

Masalahnya, apakah seseorang yang merasa sehat, memang benar sehat/tidak? Ada kalanya seseorang tidak mengetahui dirinya sedang mengidap suatu infeksi karena tidak jelas merasakan gejala. Padahal, dalam keadaan terinfeksi, dia dapat menulari pasangannya melalui hubungan seksual atau aktivitas seksual yang lain.

Karena itu, perilaku seksual sangat menentukan dalam kaitan dengan penularan infeksi atau penyakit. Hubungan seksual dengan banyak pasangan tanpa pencegahan, meningkatkan risiko tertular infeksi, termasuk HPV. Demikian juga ciuman dalam yang dilakukan dengan banyak pasangan, bisa meningkatkan resiko tertular HPV pada mulut.

Namun, sekali lagi kalau Anda dan istri memang benar sehat, janganlah khawatir tertular HPV melalui ciuman dalam dan seks oral.


Semoga bermanfaat
Sumber:GHS

26 May 2009

ROTI GANDUM MEMPERKECIL RISIKO SAKIT JANTUNG



Roti gandum lebih menyehatkan dibandingkan dengan roti putih. Selain unggul dalam berbagai zat gizi, roti gandum dapat menurunkan kolesterol dan resiko terkena terkena penyakit jantung, serta baik dikonsumsi untuk diabetesi.
Bagaimana ciri-ciri roti gandum itu? Roti gandum terlihat seperti roti tawar namun berwarna kecoklat-coklatan, biasanya berlabel " 100% Whole Wheat Flour " itulah roti gandum.
Dibandingkan dengan roti putih yang banyak beredar di pasaran, roti gandum memang kurang populer. Selain roti gandum lebih mahal dan sulit didapat, secara psikologis roti putih dianggap lebih bersih, murni, bebas cemaran, dan lebih aman untuk dikonsumsi.
Roti putih juga memiliki tekstur yang lebih lembut daripada roti gandum . Namun,seiring dengan meningkatnya kesadaran konsumen tentang pengaruh kesehatan dari makanan, roti gandum mulai digemari karena lebih menyehatkan daripada roti putih.

GANDUM UTUH

Sebenarnya roti gandum dan roti putih tidak jauh berbeda. Keduanya berasal dari gandum.Perbedaannya, roti putih terbuat dari tepung terigu, sedangkan roti gandum dari tepung gandum.
Tepung terigu merupakan hasil penggilingan biji gandum yang paling dalam (endosperm), sedangkan tepung gandum hasil penggilingan biji gandum utuh yang hanya dibuang kulit luarnya saja, sehingga kandungan seratnya lebih tinggi dibandingkan dengan tepung terigu putih.Itu sebabnya makan roti gandum akan terasa lebih cepat kenyang dan dapat menahan rasa lapar lebih lama.
Cara pembuatan roti putih dan roti gandum juga tidak jauh berbeda. Tepung gandum dicampurkan dengan menggunakan mixer dengan air, ragi, dan sedikit garam hingga merata. Setelah adonan alis, adonan didiamkan beberapa menit agar gasnya keluar.Setelah itu roti siap untuk dipanggang.

TIPS MEMBELI ROTI GANDUM

Jika hendak membuat roti gandum, sebaiknya perhatikan label kemasan dengan baik karena terdapat banyak jenis roti gandum. Ada yang 100% terbuat dari tepung gandum, ada yang 50% tepung terigu, dan ada pula yang terbuat dari tepung terigu ditambah tepung gandum dalam jumlah sedikit. Ada juga yang menambahkan kaaramel agar terlihat seperti roti gandum. Roti gandum asli adalah roti yang terbuat dari 100% tepung gandum. Roti gandum yang berkualitas baik dapat dilihat dari remah berwarna gelap dan memiliki butiran-butiran cokelat dari kulit ari biji gandum.
Roti gandumasli juga dapat dilihat dari kulit roti (crust) yang lebih gelap dan kasar, sedangkan roti putih cenderung berwarna putih keemasan.

KAYA SERAT PANGAN

Dibanding nasi dan mie yang sering kita konsumsi, roti sebenarnya merupakan sumber energi yang baik. Kandungan energi per 100 gram nasi adalah 178 kkal, per 100 gram mie 86 kkal, sedangkan per 100 gram roti dapat mencapai 248 kkal.
Kandungan seratnya juga lebih baik,sehingga dapat menahan rasa lapar lebih lama. Namun, faktor psikologis yang mengatakan " tidak makan nasi berarti belum makan " membuat orang setelah mengonsumsi roti tetap saja belum merasa kenyang.

Kandungan gizi roti gandum lebih unggul dibandingkan dengan roti putih. Kandungan serat pangan ( dietary fiber )pada roti gandum hampir 6x lipat kandungan serat pada roti putih.
Konsumsi 100 gram roti gandum atau setara dengan 4 keping roti, mengandung serat sebanyak 12,2 gram. Sementara 100 gram roti putih hanya mengandung 2,7 gram serat, atau hanya 1/6 dari serat yang terdapat pada roti gandum.
Selain itu, roti gandum mempunyai kandungan karbohidrat dan energi sedikit lebih rendah dibandingkan dengan roti putih. Hal itu yang menyebabkan roti gandum lebih baik untuk tujuan diet. Roti gandum dapat membantu menahan rasa lapar lebih lama karena kandungan seratnya tinggi.

Menurut Dietary Guidelines for American, kandungan serat yang tinggi juga dapat menghindari kelebihan lemak, lemak jenuh, dan kolesterol; gula dan natrium;serta membantu mengontrol berat badan.
Makanan kaya serat juga dapat memperlambat proses penyerapan energi lebih lama.Hal itu disebabkan makanan kaya serat meningkatkan intensitas pengunyahan, memperlambat proses makan, dan menghambat laju pencernaan makanan. Akibatnya energi yang masuk dalam tubuh lebih efisien, sehingga tidak berubah menjadi lemak. Serat juga meningkatkan ekskresi lemak, sehingga dapat membantu mengurangi berat badan.
Roti gandum juga sangat baik bagi penderita sembelit. Menurut Linder (1992), serat pangan dapat melembekkan feses, sehingga mengurangi tekanan pada dinding kolon dan mempercepat pengeluarannya karena gerakan peristaltik usus besar menjadi lebih cepat.

Meski demikian roti gandum sebaiknya dibatasi konsumsinya pada anak-anak balita karena mereka belum memiliki saluran pencernaan yang cukup baik, sehingga belum mampu mencerna makanan tinggi serat seperti roti gandum.

PENTING BAGI YANG PRAMENOPAUSE

Perempuan yang memasuki usia menopause sebaiknya memperbanyak konsumsi roti gandum yang kaya fitoestrogen. Fitoestrogen menghambat terjadinya menopause,membuat jantung lebih sehat, dan menurunkan risiko kanker.
Menopause terjadi ketika indung telur semakin sedikit menghasilkan hormon estrogen. Selama menopause, fitoestrogen akan mengisi reseptor estrogen yang kosong dan memunculkan efek pro-estrogenik. Makanan kaya fitoestrogen juga meningkatkan kandungan mineral pada tulang.

Makanan kaya fitoestrogen adalah alternatif untuk pengganti terapi sulih hormon, sebagai salah satu upaya pencegahan osteoporosis.
Kejadian penyakit jantung dikalangan wanita usia subur relatif rendah, tetapi angkanya meningkat tajam pada wanita menopause. berkurangnya estrogen berakibat pada menurunnya peran protektif terhadap jantung. Studi membuktikan, fitoestrogen menurunkan proses aterosklerosis dan menghambat oksidasi kolesterol LDL ( Low Density Lipoprotein ). fitoestrogen yang berperan mempertahankan level estrogen, diduga menurunkan resiko kanker payudara dan indung telur.

Riset tentang fitoestrogen masih terus berlanjut untuk lebih memantapkan keuntungan dan kerugiannya. Penggunaan fitoestrogen yang bersumber dari makanan diyakini merupakan cara aman untuk mempertahankan aktivitas hormon estrogen di dalam tubuh wanita.

UNGGUL VITAMIN DAN MINERAL

Dibandingkan dengan roti putih, roti gandum memiliki keunggulan dalam hal vitamin B2, B6, E,Niasin, Asam folat, magnesium, besi, tembaga, seng, mangan. Zat besi roti gandum 3x lebih banyak daripada roti putih yang belum diperkaya aneka zat gizi, sedangkan vit-E nya 16x lebih banyak.
Kandungan riboflavin (vit B2) juga 2,5x lebih banyak.Niasin 94x), vit B-6 (7,5)x, dan asam folat (16)x.

Tingginya nilai gizi roti gandum membuatnya tidak kalah dari roti putih yang telah difortifikasi. Namun, lebih baik membeli roti gandum yang telah ditambah kalsium dan berbagai vitamin. Belakangan ini, roti diperkaya asam lemak tidak jenuh ganda (PUFA), terutama kelompok omega-3 seperti EPA ( Asam eikosapentaenoat) dan DHA ( Asam dokosaheksaenoat ). Penelitian membuktikan, PUFA dapat meningkatkan kemampuan anak untuk memusatkan perhatian dan penglihatan (visual), serta memecahkan masalah.



TURUNKAN KOLESTEROL, REDUKSI PENYAKIT JANTUNG

Roti gandum juga disarankan bagi mereka yang kadar kolesterolnya tinggi. Serat pangan dapat menurunkan kolesterol darah karena serat mampu mengikat asam empedu. Ikatan ini akan keluar bersama feses, lemak, dan kolesterol. Semakin banyak serat pangan dikonsumsi, semakin banyak pula asam empedu, lemak dan kolesterol yang dikeluarkan dari tubuh bersama feses.

Serat pangan dapat mengurangi resiko penyakit kanker yang diseabkan sistem pencernaan yang tidak sempurna. Serat pangan mampu menurunkan transit time, waktu zat karsinogenik bermukim dalam tubuh juga makin pendek, sehingga kesempatan untuk membahayakan tubuh juga semakin kecil.

Roti gandum juga dapat mereduksi resiko penyakit jantung. Menurut riset yang dilakukan oleh University of Washington dan dipublikasikan dalam Journal of The American Medical Association, konsumsi roti gandum dapat mereduksi penyakit jantung hingga 20%.


ROTI GANDUM, BAIK BAGI DIABETESI

Sebuah publikasi yang dikeluarkan American Journal of Public Health, wanita yang mengonsumsi lebih banyak produk gandum utuhseperti roti gandum, resikonya menderita diabetes tipe-2 lebih rendah dibandingkan dengan yang mengonsumsi lebih banyak gandum olahan.
Gandum olahan menghasilkan kadar gula darah lebih dari 2x lipat jumlah yang dihasilkan gandum utuh. Karena gandum utuh menghasilkan kadar gula darah lebih rendah, tubuh tidak mperlu memproduksi insulin lebih banyak untuk mengolah makanan tersebut. Tentu saja ini sangat bermanfaat bagi penderita Diabetes Melitus.

Selain itu, gandum utuh mengandung berbagai vitamin dan zat gizi yang berperan penting dalam memperkecil risiko penyakit tersebut. Menurut Dr. Simin Liu dari Harvard Medical School di Boston, Amerika Serikat, konsumsi 2 potong roti gandum sama dengan semangkuk beras merah (brown rice) yang dapt menurunkan resiko diabetes hampir sepertiganya.
Diabetes type-2 terjadi kalau tubuh tidak sanggup memberikan respon terhadap insulin, yaitu hormon yang membersihkan gula darah setelah makan dan menyimpannya di dalam sel-sel untuk digunakan sebagai energi. Kadar gula darah yang tinggi dapat mempertinggi resiko komplikasi diabetes, seperti penyakit jantung, gagal ginjal dan kebutaan.


TABEL KOMPOSISI GIZI PER 100 GRAM ROTI GANDUM & ROTI PUTIH


ZAT GIZI = ROTI PUTIH = ROTI GANDUM

Energi (kkal) = 248 = 249
Protein (g) = 8,0 = 7,9
Total Lemak (g)* = 0,98 = 1,9
Karbohidrat (g) = 50,0 = 49,7
Kalsium (mg) = 10 = 20
Air (g) = 40 = 40
Serat pangan (g)* = 2,7 = 12,2
Besi (mg)* = 1,2 = 3,6
Magnesium (mg)* = 22 = 124
Fosfor (mg)* = 106 = 332
Kalium (mg)* = 107 = 340
Seng (mg)* = 0,7 = 2,8
Tembaga (mg)* = 0,1 = 0,4
Mangan (mg)* = 0,7 = 4,1
Selenium (mkg)* = 33,9 = 70,7
Vitamin B1 (mg)* = 0,1 = 0,5
Vitamin B2 (mg)* = 0,04 = 0,1
Niasin (mg)* = 1,3 = 5,7
Asam pantotenat(mg)* = 0,4 = 0,9
Vit B6 (mg)* = 0,04 = 0,3
Asam folat (mkg)* = 26 = 43
Vit E (mg)* = 0,06 = 1

Sumber tabel gizi:Direktorat Gizi Depkes RI (1992)
* USDA (2004)



Semoga bermanfaat
Sumber:GHS

23 May 2009

RACUN DALAM SEBATANG ROKOK

Tahukah Anda, dalam sebatang rokok, terdapat 4000 lebih bahan kimia dan gas?Gas apa yang terkandung? Apa dampaknya bagi kesehatan?

NIKOTIN, RACUN NO 1

Zat yang paling berbahaya diantara 4000 bahan kimia dan gas dalam rokok adalah nikotin. Setiap kali mengisap rokok, seseorang memasukkan nikotin ke dalam paru-parunya lalu ke otaknya.
Penelitian telah membuktikan bahwa nikotin dapat mengakibatkan ketagihan, sama seperti heroin dan kokain.Nikotin juga dapat menyebabkan penyempitan pembuluh darah.
Pembuluh darah yang sempit membuat darah menjadi lebih sulit mengalir ke seluruh tubuh. Organ-organ ( bagian-bagian penting ) tubuh menjadi kekurangan oksigen karena aliran darah tidak lancar. Hal ini membuat jantung dipaksa bekerja lebih keras memompa darah. Akibatnya, tekanan darah menjadi tinggi dan jantung menjadi cepat rusak atau terkena penyakit.


RACUN NOMOR 2,3 dan 4

Selain nikotin, zat paling berbahaya lainnya adalah tar, karbonmonoksida.
Tar adalah salah satu zat penyebab kanker.Karbonmonoksida adalah gas yang mirip dengan asap yang dikeluarkan oleh knalpot kendaraan.Karbonmonoksida dapat menyebabkan sel darah merah sulit menyerap oksigen, sehingga dapat mengganggu kerja jantung.
Sedangkan karbondioksida adalah gas sisa pernafasan yang harus segera dikeluarkan dari paru-paru.

RACUN-RACUN PENDUKUNG

Zat-zat beracun lainnya,misalnya amonia ( bahan pembersih lantai ), naftalen ( zat kapur barus ), hidrogen sianida ( racun yang digunakan untuk pelaksanaan hukuman mati ), aseton (penghapus cat kuku , toluen (pelarut ), metanol (bahan bakar roket), arsenik ( racun semut), butan (bahan bakar korek api), kadmium ( bahan aki mobil ),DDT (racun serangga), vinil klorida (bahan plastik), dan lain-lain.


MENJAUHLAH DARI PEROKOK


Asap rokok yang dihirup manusia ada 2 jenis: Asap langsung dan tidak langsung. Asap langsung adalah asap yang keluar dari mulut si pengisap rokok. Sedangkan asap tidak langsung adalah asap yang keluar dari rokok yang dibakar.
Orang yang tidak merokok, tetapi terpaksa menghirup asap rokok orang lain dinamakan perokok pasif. Perokok pasif terancam bahaya lebih besar daripada si pengisap rokok atau perokok aktif. Karena telah mengisap rokok selama bertahun-tahun, tubuh perokok aktif membentuk antibodi yang dapat mengurangi penyerapan racun dalam tubuh.


MEMPERCEPAT KEMATIAN


Jika perokok pasif itu adalah anak-anak, maka bahayanya lebih besar lagi. racun yang terhirup akan mengganggu kerja organ tubuh seperti paru dan jantung. Jika organ tubuh sudah terganggu sejak kecil, maka tubuh akan lebih mudah terserang penyakit. Penelitian Pusat Kanker Amerika menyatakan: para perokok dapat kehilangan 20 sampai 25 tahun masa hidupnya. Maksudnya, rokok mengakibatkan organ tubuh cepat rusak sehingga mempercepat kematian seseorang.


Nah, sekarang kita semua tahu bahwa sebatang rokok ternyata menyimpan bahaya yang sangat besar. Oleh karena itu beritahulah orang-orang yang Anda cintai agar mereka mulai berhenti merokok. Lagipula, dengan tidak merokok, berarti kita sudah memelihara udara bersih dan sehat.


Semoga bermanfaat
Sumber:Pengetahuan



ANEKA KHASIAT TEH

Teh memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Beberapa manfaat teh diantaranya adalah mencegah penyakit jantung dan menurunkan kadar kolesterol darah. Teh juga bisa bekerja sebagai anti mikroba.
Berikut ini sejumlah manfaat teh seperti dikutip WebMD.

TEH HIJAU

Mengandung konsentrasi EGCG yang tinggi. Antioksidan dalam teh hijau dapat mencegah penyumbatan arteri,membakar lemak, menurunkan resiko gangguan syaraf,mencegah kanker kolorektal, pankreas, lambung, serta mengurangi resiko stroke dan memperbaiki kadar kolesterol darah.


TEH HITAM

Dibuat dari fermentasi daun teh, teh hitam memiliki kandungan kafein tertinggi. Studi menunjukkan bahwa teh hitam dapat melindungi paru-paru dari kerusakan yang disebabkan oleh paparan asap rokok. teh hitam ini juga dapat menurunkan resiko stroke.

TEH PUTIH

Merupakan teh yang tidak mengalami fermentasi. Satu penelitian menunjukkan, teh putih memiliki bahan antikanker yang manjur dibandingkan dengan teh yang sudah lebih banyak mengalami proses.

TEH OOLONG

Studi terhadap hewan menunjukkan, binatang yang diberi antioksidan dari teh oolong, kadar kolesterol jahatnya lebih rendah.

TEH HERBAL

Dibuat dari herbal, buah, biji, atau akar. Konsentrasi antioksidan teh herbal lebih rendah ketimbang teh hijau, putih, hitam, maupun oolong. Komposisi kimia teh herbal beragam, tergantung tanaman yang digunakan: jahe, ginseng, melati, mint, chamomile, echinacea, dan lain-lain.


TEH CHAMOMILE

Antioksidannya dapat membantu mencegah komplikasi diabetes, seperti menurunnya fungsi penglihatan, kerusakan saraf dan ginjal, serta menghambat pertumbuhan sel kanker.

TEH ECHINACEA

Kerap digunakan sebagai terapi untuk melawan flu.



Semoga bermanfaat


KURANGI PAPARAN BAHAN KIMIA

Bagaimana cara memangkas/ mengurangi paparan bahan kimia di lingkungan rumah?Cobalah saran para ahli disitus WebMD berikut ini:

1. BERSIHKAN DEBU

Debu rumah memicu alergi dan mengandung bahan kimia. Sedot dengan alat penyedot debu setiap hari, termasuk yang dipojok-pojok ruangan. Bersihkan kantong penyedot debu dan penyaringnya setiap saat.

2. BERHENTI MEROKOK

Rokok jadi pemicu terbesar asma pada anak.

3. KURANGI PENGGUNAAN PESTISIDA PEMBUNUH TIKUS, KECOAK, DAN SERANGGA LAIN

Paparan berlebihan membuat anak beresiko asma dan mengalami masalah perkembangan otak. Untuk mencegahnya jangan meninggalkan piring/gelas kotor di bak cuci, buang sisa makanan di tempat sampah, simpan makanan di wadah tertutup rapat, tutup setiap celah yang menjadi tempat mask kecoak.

4. CERMATI BISPHENOL A PADA PLASTIK


Bahan kimia pada plastik polikarbonat ini lazm dipakai untuk botol air dan dot bayi. Ada kekhawatiran efek buruknya terhadap otak dan perilaku bayi. Ganti dengan botol yang aman.

5. SARING AIR KERAN

Pasang penyaring pada keran air, ganti secara berkala.

6 CUCI TANGAN

Cara ini menghindarkan perpindahan penyakit yang bisa ditularkan melalui tangan. Biasakan cuci tangan sehabis dari toilet, memegang barang, uang, dab lain-lain.

7. GUNAKAN PEMBERSIH NONTOKSIK

Anda bisa menggunakan bahan alami, seperti air jeruk lemon. Vinegar yang dicampur air bisa jadi pembersih jendela, hidrogen peroksida mengenyahkan noda.

8. KONSUMSI BAHAN ORGANIK

Bahan organik tidak menggunakan pestisida. Selain lebih sehat, kita membantu melindungi lingkungan.


Semoga bermanfaat
Sumber:GHS


22 May 2009

VITAMIN -D MENGURANGI ANCAMAN KEMATIAN

Ada temuan baru yang mengingatkan betapa penting kecukupan vitamin-D didalam tubuh. Manfaat terbesar yaitu mengurangi resiko kematian akibat penyakit jantung dan pembuluh darah (Cardiovascular diseases). Sudah cukupkah asupan vitamin-D kita?

Vitamin-D membantu metabolisme kalsium. Kekurangan vitamin-D yang ekstrim menimbulkan penyakit tulang " Rikcets atau penyakit inggris". Menu harian tidak hanya cukup mengandung vitamin-D saja, karena vit-D tidak akan terbentuk bila tubuh tidak cukup terpapar sinar matahari. Penduduk di negara yang "kehilangan" sinar matahari lebih dari setengah tahun, inggris misalnya, terancam terserang penyakit tulang Rickets. Terbentuk benjolan semacam tasbih di tulang dada, dan struktur tulang tidak sempurna.

BUTUH MATAHARI DAN LEMAK

Tidak seperti vitamin A yang cukup besar cadangannya di dalam tubuh sekiranya asupan kurang, vitamin D hanya tersimpan sedikit di hati dan gajih/lemak/fat. Bila asupan vit-D terus menerus tidak memadai, dalam waktu singkat tubuh akan menderita kekurangan vit-D. Sesuai fungsinya, tulang dan gigi jadi bermasalah.
Bukan karena asupan sumber vit-D tidak memadai saja yang menyebabkan tubuh menderita kekurangan vitamin ini. Tidak jarang juga karena penyerapan vitamin ini terganggu akibat asupan lemak yang tidak memadai. Kita tahu vitamin-D seperti halnya vitamin A, E dan K, membutuhkan kecukupan lemak untuk penyerapannya.

Beruntunglah kita karena matahari senantiasa hadir sepanjang tahun. Persoalan vit-D di Indonesia lebih disebabkan asupan sumber atau bahan baku vitamin D yang tidak memadai.Sekali lagi, normalnya tidak terjadi kekurangan selama menu yang terhidang di meja makan terbilang lengkap. Mereka yang pantang mengonsumsi lemak dan berniat menguruskan badan, beresiko kekurangan vit-D karena berkurangnya porsi dan keberagaman menu harian. Mungkin keluhan dan gejalanya sebelum muncul penyakit tulang spesifik Rickets tidak selalu nyata. Tanpa memeriksa kandungan vit-D dalam darah, orang tidak menyadari apabila tubuhnya sedang kekurangan vitamin ini.
Sekarang ketahuan pentingnya peran vitamin D dalam banyak penyebab kematian, khususnya kematian penyebab penyakit jantung dan pembuluh darah.

PERAN PEMBULUH DARAH

Bukan saja menguatkan tulang belulang, penyakit jantung-pembuluh darah, ancaman terjatuh, risiko kanker, darah tinggi,dan penyakit metabolik juga berkaitan dengan kecukupan vitamin D bagi tubuh.
Vitamin D berpengaruh terhadap pembentukan plak dinding pembluh darah yang bila dibiarkan menjadi sumber penyumbatnya.

"Karat" lemak pembuluh darah ini terbentuk berangsur-angsur dalam hitungan puluhan tahun.Vitamin D berperan melarutkan butiran bekuan darah (fibrinlysis), menetralkan sifat lemak darah dan gumpalan sel pembeku darah (thrombogenicity),meremajakan sel-sel dinding pembuluh darah (endhothelial rejuvenation), dan pertumbuhan sel-sel otot halus. Selain itu, berefek pula terhadap pembentukan plak (matrix metalloproteinase), sehingga pembuluh darah lebih rentan mengalami pengapuran (arterial calcification).
Semua itu berkaitan dengan urusan kebugaran pembuluh darah tubuh, termasuk pembuluh darah jantung dan otak. Karena penyakit jantung dan pembuluh darah sekarang mengemuka, kebugaran pembuluh darah menjadi fokus agar resiko yang membuatnya lebih buruk bisa ditekan dengan memberi kecukupan vitamin D.

Kita tahu, pembentukan "karat" lemak dikarenakan kadar lemak darah( trigliserida dan kolesterol ) melebihi normal selama 10 tahun. ini bagian dari gaya hidup salah rata-rata orang sekarang. Darah tinggi dan kencing manis yang dibiarkan merajalela, tingginya faktor stress, kurang gerak dan polusi,merupakan faktor-faktor yang mempermudah terbentuknya sumbatan pembuluh darah ( atherosclerosis), awal serangan jantung koroner dan stroke.
Kalau kondisi pembuluh darah kurang bugar sejak awal, antara lain sebab kurang memadainya kecukupan vitamin D, karat lemak lebih rentan terbentuk. Kondisi darah, sel-sel dinding pembuluh darah, otot polos pembuluh darah,dipengaruhi oleh peran vitamin D. Pembuluh darah berada dalam status buruk bila vitamin yang membugarkan asupannya tidak mencukupi.Di situlah perannya vitamin D yang selama ini mungkin kita abaikan.

RAJINLAH MAKAN IKAN

Sumber terbaik vitamin D adalah minyak ikan. Doyan makan ikan menjamin kita tidak kekurangan vitamin D. Anak yang diberi ekstra minyak ikan pasti terpenuhi kebutuhan tubuhnya akan vitamin D. Lengkapi dengan kebiasaan berjemur matahari pagi sekitar 15 menit dan kecukupan menu berlemak.
Segelas susu dan sebutir telur hanya memberikan 1/10 kebutuhan vitamin D sehari.Mereka yang tidak suka ikan perlu mempertimbangkan sumber vitamin D lain, yaitu kapsul minyak ikan, misalnya.
Kelebihan ikan dibandingkan dengan daging merah, selain manfaat minyak ikan, protein ikan tidak kalah dari protein daging. Karena itu, kelompok usia kepala 4 dianjurkan sudah membatasi konsumsi daging merah, tetapi lebih memilih ikan, khususnya ikan laut dalam.

Melihat peran vitamin D terhadap ancaman kematian penyakit jantung dan pembuluh darah, jangan abaikan kecukupannya walau kebutuhan tubuh hanya 10 mikrogram atau 400 IU perhari.
Cadangan vit-D tubuh tidak banyak. Berlama-lama kekurangan akan beresiko sakit jantung dan stroke.Untuk memastikan kekurangan akan beresiko sakit jantung dan stroke. Untuk memastikan kekurangan dapat dilakukan pemeriksaan darah (serum). Bila lebih rendah dari normal, itu sudah "lampu merah" untuk segera menambahnya dengan suplemen kalau menu tidak bisa diandalkan. Selain bisa dipenuhi dari menu harian, suplemen tidak diperlukan.
Sekali lagi kualitas meja makan perlu disempurnakan. Makin beragam menu harian, terdiri dari 4-5 jenis menu, makin kecil kemungkinan kekurangan zat gizi, termasuk vitamin-D.


Semoga bermanfaat.
Sumber:GHS


21 May 2009

JANGAN ABAIKAN DISPEPSIA/ GANGGUAN MAAG, BERBAHAYA....!!!

Sindrom Dispepsia alias gangguan maag, sering dikeluhkan anggota masyarakat yang datang ke praktik dokter. Apa sebenarnya Dispepsia itu?

AKUT DAN KRONIS

Sindroma dispepsia merupakan keluhan saluran cerna bagian atas berupa rasa nyeri atau tidak enak. Rasa tidak enak di abdomen mencakup distensi, anoreksia, cepat kenyang dan nausea.
Dispepsia dapat diklasifikasikan atas beberapa sebab yakni dispepsia tipe ulkus dan nonulkus (ada tidaknya ulkus di lambung)juga dispepsia tipe organik dan fungsional(ada tidaknya kelainan organik di lambung atau organ sekitar ).
Yang termasuk kelainan organik lambung antara lain ulkus lambung, tumor jinak-ganas dari lambung, dan gastritis berat.
Menurut lamanya keluhan dapat dibagi atas dispepsia akut dan kronis.Dispepsia akut bila keluhan berlangsung kurang dari 3 bulan, sedangkan kronis bila berlangsung lebih dari 3 bulan. Klasifikasi terakhir menurut jenis keluhan dan patofisiologisnya dapat dibagi atas 3 tipe yakni dipepsia tipe dismotilitas, dispepsia seperti ulkus, dan dispepsia nonspesifik.

DIDOMINASI MUAL

Gejala yang menyerupai sindrom dispepsia tidak hanya nyeri di ulu hati, tetapi didominasi rasa mual, kembung, perut terasa penuh, muntah,cepat kenyang, sering bersendawa,serta diare.
Keluhan yang merupakan gejala sindroma dispepsia adalah nyeri di dada. Keluhan ini muncul bukan sebagai gejala penyakit jantung, meski penderitanya menyangkanya seperti itu. Keluhan nyeri dada sering dirasakan malam hari, tidak jarang di siang hari. Ketika kita enak-enak duduk, tiba-tiba dada terasa sakit atau panas.
Untuk membedakan nyeri dada akibat dispepsia dengan nyeri akibat gangguan jantung, cukup dengan minum air putih. Bila setelah minum air putih serangan hilang, kemungkinan besar disebabkan asam lambung.

Bila Anda termasuk jarang sarapan pagi, beresiko terserang sindroma dispepsia. Di pagi hari kebutuhan kalori cukup banyak. Bila tidak sarapan lambung akan lebih banyak memproduksi asam.
Stress yang meningkat dan terlalu banyak pekerjaan juga mencetuskan dispepsia. Stress bisa membuat tubuh mengeluarkan hormon endoktrin yang merangsang produksi asam lambung bukan dari stressnya. Disarankan menghindari kopi sebagai pengganti sarapan. Kafein juga bisa menjadi pencetus dispepsia. Begitu pula obat batuk dan obat sakit kepala yang mengandung kafein. Waspadai penggunaan obat anti nyeri serta obat lain berisi asam befenamat atau asam asetilsalisilat. Hindari makanan pedas, asam, dan bersantan. bagi yang diserang maag, jangan makan cokelat karena akan menambah nyeri.

PERLU ENDOSKOPI

Untuk mengetahui gangguan dispepsia, pemeriksaan laboratorium terdiri atas pemeriksaan tinja ( telur cacing,parasit lain), darah perifer lengkap (hb,ht,leukosit dan trombosit), kimia darah (fungsi hati,gula darah), elektrolit darah, fungsi gondok(TSH,T4 dan T3 serum), infeksi helicobacter pylori (serum lgG H. pylori, urea breath test), serta histopatologi (mukosa lambung).

Perlu juga pemeriksaan endoskopi saluran cerna atas, karena endoskopi memiliki sensitivitas dan spesifikasi tinggi dalam mendeteksi kelainan di lambung. Dengan pemeriksaan ini dapat dilihat adanya grastritis, tumor dan ulkus di lambung.
Indikasi pemeriksaan endoskopi saluran cerna atas, antara lain bila penderita berusia diatas 45 tahun, punya riwayat kanker dalam keluarga dan tanda bahaya (alarm symptoms), antara lain anemia, demam, berat badan turun,muntah berat dan persisten, buang air besar disertai darah hitam.
Pemeriksaan penunjang lain adalah ultrasonografi, CT scan atau MRI abdomen, elektrogastrogafi, manometri, Ph-metri 24 jam.
USG atau CT scan atau MRI abdomen memiliki sensitivitas dan spesifikasi tinggi dalam mendeteski kelainan di luar saluran cerna, antara lain batu kandung empedu, masa tumor rongga abdomen.
Elektrogastrografi untuk menilai gangguan motilitas lambung, sedangkan manometri menilai adanya refluks gastroesofageal.

LAKUKAN PENCEGAHAN

Untuk menghindari dispepsia berikut komplikasinya, lakukan hal sederhana ini:

1. Biasakan hidup sehat dan makan teratur, hindari makanan yang dapat memicu produksi asam lambung berlebihan, kelola stress agar hormon yang terbentuk tidak merangsang produksi asam lambung, lalu sediakan obat-obat yang lengkap agar tidak terjadi serangan.
2. Netralkan asam lambung dengan pengobatan antasida.
3. Kurangi produksi asam lambung dengan mengonsumsi golongan obat acid blocker.
4. Perkuat pertahanan mukosa lambung.

Catatan: Ke-4 pengobatan ini biasanya dilakukan pada penderita sindroma dispepsia cukup parah. Artinya, keluhannya sudah terlalu sering, sehingga mengganggu aktivitas, termasuk muntah-muntah. Dalam kondisi ini, harus dilakukan kombinasi yang cukup baik dan tidak bisa hanya dengan satu pengobatan.

PENYEBAB DISPEPSIA

Peran stress dikarenakan oleh suara bising pada pekerja pabrik berperan terhadap makin banyaknya sindrom dispepsia.
Beberapa penyebab dispepsia antara lain:
1. Dispepsia Organik:

- Kelainan di lambung atau duodenum, seperti ulkus, tumor jinak/ganas, gastritis/duodenitis berat.
- Hati, seperti hepatitis, tumor jinak/ganas, abses.
- Pankreas, seperti pankreatisia akut/kronis, tumor jinak/ganas.
- Kandung empedu, seperti tumor, batu, infeksi.
- Saluran empedu, seperti tumor, batu, infeksi

2.Dispepsia dismotilitas :

- Stress
- Kelainan endokrin, seperti hipotiroid, diabetes melitus
- Obat, seperti zat besi, theofilin, antibiotika
- Gangguan metabolisme, seperti hipokalemia.


Semoga bermanfaat
Sumber:GHS

19 May 2009

JANGAN PENUHI ORGAN HATI DENGAN LEMAK...!!!

Kelebihan berat badan akan berdampak buruk bagi semua organ tubuh. Organ hati akan ikut terkena getahnya. Bila kita rutin menumpuk lemak di dalam tubuh. Dan apabila hati sudah berselimut lemak, kondisi kesehatan bakal terganggu.

Hati adalah organ tubuh yagn mengemban fungsi sangat penting.Hati memproduksi enzim dan hormon, memetabolisme semua bahan yang masuk ke dalam tubuh, dan juga mengatur cairan di dalam tubuh.
Sayangnya, orang sering tidak sadar bahwa gaya hidup sehari-hari bisa membuat hati terganggu dan membuatnya tidak dapat menjalankan fungsinya dengan baik. Salah satu masalah yang banyak dijumpai adalah perlemakan hati.

TANPA GEJALA

Perlemakan hati terjadi karena lemak yang berlebih menumpuk di dalam sel lever. Sebenarnya, seperti disebutkan dalam situs Liver Foundation,normal saja bagi hati untuk mengandung sejumlah lemak asalkan jumlahnya tidak melebihi 10% dari berat hati itu sendiri.
Kalau jumlahnya sudah kelewat batas, itu tanda hati mengalami perlemakan.Jika kondisi ini tidak ditangani, akan memungkinkan munculnya komplikasi serius.
Perlemakan hati bisa saja tidak menimbulkan kerusakan. Namun ada kalanya kelebihan lemak memicu terjadinya peradangan pada lever. Tidak jarang peradangan akibat perlemakan hati dikaitkan dengan penyalahgunaan alkohol.

Umumnya perlemakan hati terjadi karena konsumsi lemak terlalu banyak, contohnya makanan gorengan. Konsumsi kalori berlebihan juga menyebabkan lemak tertimbun di hati. Jadi lemak akan menyelimuti hati dan masuk ke sel-sel hati. Akibatnya fungsi sel menjadi terganggu.
Saat hati tidak mampu mengolah dan memecah lemak secara secara normal, terlalu banyak lemak akan terakumulasi. Sayangnya, perlemakan hati ini tidak memunculkan simtom atau gejala.

Orang baru mengetahuinya saat melakukan tes kesehatan, dan selanjutnya dipastikan dengan menjalani tes darah atau pemeriksaan USG bila hati membesar.

AKIBAT ALKOHOL

Orang cenderung menderita perlemakan hati bila memiliki beberapa kondisi tertentu seperti kegemukan, mengidap diabetes, atau kadar trigliserida tinggi. Konsumsi alkohol secara berlebihan juga dapat menimbulkan perlemakan hati.

Sejatinya organ hati akan memecah alkohol, sehingga dapat dikeluarkan dari tubuh. Namun bila anda mengonsumsi alkohol dalam jumlah berlebihan, akan terjadi ketidakseimbangan yang bisa mencederai hati. Kondisi ini akan menghambat proses pemecahan protein, lemak, dan karbohidrat.

Ada 3 jenis penyakit hati terkait dengan konsumsi alkohol:
1. Perlemakan Hati
ditandai oleh pembentukan sel lemak di hati. Biasanya tidak ada gejala yang menyertai, meski hati bisa saja membesar dan Anda merasakan tidak nyaman pada perut bagian atas.
Perlemakan hati terjadi pada kebanyakan orang yang mengonsumsi alkohol dalam jumlah banyak. Kondisi ini akan membaik setelah yang bersangkutan berhenti minum alkohol.
2. Hepatitis alkoholik atau peradangan hati. Sekitar 35% dari populasi peminum berat mengalami hepatitis alkoholik. Gejalanya bisa berupa hilangnya nafsu makan, mual, muntah, nyeri perut, demam dan kulit berwarna kuning.
Jika tingkatnya ringan, hepatitis alkoholik dapat bertahan hingga bertahun-tahun, tetapi bisa menyebabkan kerusakan hati progresif.

3. Sirosis Alkoholik

Tipe ini lebih serius dari penyakit hati gara-gara alkohol. Antara 10-20% dari peminum kelas berat mengalami sirosis, biasanya setelah 10 tahun atau lebih mengonsumsi alkohol. Gejalanya mirip hepatitis alkoholik.
Ingat, bahwa kerusakan akibat sirosis membuat hati tidak dapat dikembalikan bagai semula lagi. Kebanyakan peminum berat akan mengalami perjalanan gangguan hati mulai dari perlemakan hati ke hepatitis alkoholik dan bisa berakhir pada sirosis alkoholik.
Perjalanan gangguan hati ini tentu bervariasi pada tiap individu. resiko mengalami sirosis menjadi tinggi terutama pada peminum kelas berat dan memiliki penyakit lever kronis seperti infeksi virus hepatitis C. Kesehatan para peminum ini bisa membaik bila berhenti minum alkohol.

BATASI ASUPAN ALKOHOL!

Minum alkohol dalam jumlah moderat bagi kebanyakan orang tidak menyebabkan penyakit lever. Moderat artinya tidak lebih satu gelas (porsi) per hari bagi perempuan dan 2 gelas/hari bagi pria.
Meski demikian, bagi orang dengan penyakit hati kronis, alkohol dalam jumlah sedikit saja akan memperburuk sakit hatinya. Pengidap sakit hati akibat alkohol dan dengan sirosis dari berbagai penyebab sebaiknya benar-benar putus dengan alkohol. Yang tidak kalah penting, jangan minum obat asetaminofen dengan alkohol atau setelah menenggak banyak alkohol. Kombinasi ini dapat membahayakan lever.


CEGAH KERUSAKAN

Tidak ada pengobatan khusus atau pembedahan untuk mengatasi perlemakan hati. Namun sejumlah langkah ini bisa dicoba guna mencegah terjadinya kerusakan:
* Turunkan berat badan secara aman. Ini berarti berat badan tidak turun lebih dari 0,5-1 kg per minggu.
* Turunkan kadar trigliserida melalui diet, obat-obatan atau keduanya.
* Hindari alkohol
* Kontrol diabetes bila anda diabetesi
* Tingkatkan aktivitas fisik
* Lakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin.


Semoga bermanfaat
Sumber:GHS


18 May 2009

3 FUNGSI CAIRAN TUBUH

Sebagian besar komponen dalam tubuh kita berupa cairan. Karena itu asupan cairan yang sehat sangat penting bagi kelangsungan hidup yang sehat.
Sebenarnya seberapa besar peran cairan bagi kehidupan kita? Jika diuraikan tentu saja sangat banyak, namun secara garis besar fungsi cairan ada 3, diantaranya:

1.MENGATUR SUHU TUBUH

Seseorang yang mengalami kekurangan cairan, suhu tubuhnya akan meningkat atau menjadi panas. Bila kebutuhan konsumsi cairan itu tercukupi, suhu tubuhpun akan normal kembali.

2. MENJAGA KELEMBABAN DAN METABOLISME

Bila organ di dalam tubuh kekurangan air, bentuknya akan mengempis akibat kehilangan kelembaban. Kondisi kulit sebagai pembungkus tubuh juga sangat bergantung pada kecukupan cairan tubuh. Kulit bisa menjadi kasar, keriput, dan cepat tua bila tubuh kekurangan cairan. Seimbangnya cairan di dalam tubuh juga memberikan kondisi yang ideal bagi metabolisme yang baik.

3. TRANSPORTASI NUTRISI DAN OKSIGEN

Cairan tubuh diperlukan untuk memperlancar distribusi berbagai zat gizi atau nutrisi serta oksigen ke seluruh tubuh. Jika konsumsi cairan tidak memenuhi kebutuhan, organ-organ tubuh akan kekurangan pasokan nutrisi serta oksigen dan akibatnya bisa terjadi gangguan kesehatan.


KADARNYA BERBEDA


Pemenuhan cairan tubuh harus memperhatikan tingkat usia, jenis kelamin, dan kadar lemak dalam tubuh. Menurut para ahli kebutuhan cairan bagi tubuh bayi sebanyak 80%, pada anak-anak sekitar 70%, kemudian pada wanita dewasa terdapat 55% cairan, pada pria dewasa terdapat 60%, sedangkan orangtua atau lanjut usia sekitar 52%.

Sehari-hari pasokan cairan dalam tubuh umumnya didapat dari minuman ( sekitar 1.500 ml/hari), dari makanan yang mengandung air ( 500ml/hari), dan juga dari hasil metabolisme makanan (400 ml/hari).
Sementara cairan tubuh juga bisa setiap harimenghilang, biasanya lewat paru-paru,karena pernapasan sekitar 400 ml/hari, melalui kulit sebanyak 400 ml/hari, lewat feses sebanyak 100 ml/hari, dan dalam rupa urin sebanyak 1.500 ml/hari.

Melihat banyaknya cairan yang bisa menguap dari tubuh, mesti menjadi perhatian kita untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh, tentu dengan mencukupi kebutuhan setiap hari. Cara yang baik yaitu mengonsumsi minuman yang sehat dan mudah diserap tubuh, sehingga mampu mengganti cairan tubuh secara tepat.



Semoga bermanfaat
Sumber:GHS


KURANG VITAMIN- D BISA MENYEBABKAN PENYAKIT MULTIPLE SCLEROSIS

Multiple Sclerosis (MF) adalah penyakit sistem saraf yang disebabkan kerusakan selubung mielin yang melindungi sel saraf, yang bisa menimbulkan kelumpuhan.
Riset menunjukkan anak yang didiagnosis MF kadar vitamin D-nya sangat rendah dibandingkan dengan sebayanya.

Vitamin D dibuat saat kulit terpapar sinar matahari. Selain itu vitamin D dijumpai pada lemak ikan seperti salmon atau ditambahkan pada susu atau makanan lain. Vitamin ini membantu menurunkan tekanan darah, mengurangi inflamasi atau peradangan, dan meningkatkan sistem imun. Beberapa studi menunjukkan, anak-anak memiliki kadar vitamin D rendah kala mulai memperlihatkan penyakit MS.

Sekitar 3/4 dari subjek, kadar vitamin D nya tidak optimal. Peneliti bernama Heather Hanwell, lulusan ilmu gizi dari University of Toronto, Kanada meneliti 125 anak yang mengalami demielinisasi. Rata-rata anak dengan MS kadar vitamin D-nya lebih rendah dibandingkan dengan yang tidak mengalami gejala MS.
Studi lain yang dipimpin Dr. Brenda Banwell dari Toronto's Hospital for Sick Children menunjukkan hasil serupa.
Sebanyak 17 dari 19 anak yang didiagnosis MS memiliki kadar vitamin D lebih rendah. Meski begitu belum jelas seberapa besar kekuarangan vitamin D yang dihubungkan dengan MS. Vitamin D bekerja sebagai modulator daya tahan. Pada MS, ada banyak bukti sel imun tidak bekerja baik. Salah satu yang mempengaruhi adalah vitamin D.


Semoga bermanfaat
Sumber:GHS



POLIP BISA MERUSAK WAJAH...!!!

Jangan sepelekan hidung tersumbat dan berair dalam jangka waktu lama. Bisa jadi itu merupakan gejala polip karena pilek yang lama jika dibiarkan akan berpotensi menimbulkan polip. Jika dibiarkan, polip bisa menimbulkan gejala radang otak dan merusak struktur wajah penderitanya.

Polip hidung atau yang biasa disebut polip nasi adalah selaput lendir (mukosa) yang membengkak dan melebar, sehingga terbentuk suatu tonjolan.Namun, meskipun berupa tonjolan, polip tidak bisa digolongkan sebagai tumor karena terbentuk dari jaringan yang sudah ada, yaitu jaringan mukosa. Polip hanya tergolong lesi jinak atau benign lession.
Polpi biasanya tumbuh di daerah selaput lendir, seperti di daerah sekitar lubang sinus pada rongga hidung. Ketika baru terbentuk, polip tampak seperti air mata, dan jika telah matang bentuknya menyerupai buah anggur yang berwarna keabu-abuan. Bisa hanya satu dan besar, bisa juga kecil tetapi banyak.

RADANG KRONIS

Polip hidung tidak berdiri sendiri Pembentukannya terkait dengan berbagai problem telinga, hidung, dan tenggorokan lainnya, seperti rinitis alergi, asma, radang kronis pada mukosa, kista fibrosis, intoleransi pada aspirin, dan lain-lain.
Sampai saat ini para pakar belum mendapat jawaban pasti apa yang mendasari munculnya benjolan kenyal berwarna putih keabuan bertangkai ini.
Sejumlah faktor yang memudahkan pemunculan polip antara lain radang kronis yang berulang akibat infeksi dan alergi pada mukosa hidung.

GEJALA POLIP

Gejala polip biasanya ditandai dengan hidung tersumbat, hidung berair, sakit kepala, demam, atau sakit bila ditekan. Dari pemeriksaan akan tampak pembengkakan di dalam hidung.Jika dibiarkan, polip dapat menutup rongga hidung dan menimbulkan komplikasi.

PENYEBAB & PROSES TERJADINYA POLIP

Faktor alergi dan infeksi menyebabkan radang berulang, sehingga terjadi pembengkakan di mukosa hidung. Makin lama penonjolan mukosa hidung bertambah panjang, sampai terbentuk tangkai. Itulah proses terjadinya polip.
Menurut Dr.Syahrial, MH,Sp.THT, orang yang memiliki alergi atau sinusitis beresiko lebih besar terkena polip. Sinusitis sebagai akibat munculnya polip terjadi karena cairan tidak bisa keluar dari rongga hidung dan tertahan. Endapan cairan itu menjadi area yang cocok untuk berkembangnya kuman penyakit. Kondisi itulah yang mengakibatkan peradangan pada sinus atau yang lebih dikenal dengan sinusitis.

MERUSAK TULANG WAJAH

Polip dibagi menjadi 3 gradasi: yaitu gradasi 1,2 dan 3.
Gradasi 1 : Polip hanya tampak hanya dengan pemeriksaan endoskopi karena tumbuh kecil sekali.
Gradasi 2 :Umumnya polip sudah agak besar, tetapi belum bisa dilihat dengan mata telanjang meski dapat dilihat dengan alat THT sederhana, seperti spatula hidung.
Gradasi 3: Polip tampak sudah besar, bahkan jika dilihat dari luar terlihat memenuhi hidung.

Yang paling fatal adalah merusak mata dan menyebabkan radang otak atau meningitis. Meski jarang terjadi, polip juga bisa merusak struktur tulang muka penderitanya, karena polip menekan tulang wajah dalam waktu lama.

PENANGANAN

Untuk menangani polip bisa dengan obat oral atau semprot hidung atau gabungan keduanya. Kandunga kortikosteroidnya berfungsi memperkecil ukuran, atau bahkan menghilangkan polip. Cara ini efektif untuk mengatasi polip berukuran kecil.
Seperti obat kimia lainnya, obat untuk mengatasi polip ini juga memiliki efek samping, seperti menimbulkan pening atau gangguan tenggorokan. Obat-obatan jenis oral biasanya memiliki efek samping yang lebih kuat dibandingkan dengan jenis obat semprot.
Dalam menangani polip, yang terpenting adalah mengatasi dan menghindari penyebabnya.Jika polip disebabkan oleh infeksi, yang diobati adalah peradangan akibat infeksinya. Jika disebabkan oleh alergi, jauhi pemicu alerginya.
Bila faktor penyebab tidak teratasi, polip rawan kambuh berulang-ulang. Karena itu kepatuhan pasien sangat diharapkan.

KAPAN HARUS OPERASI?




Bila pemberian obat oral, semprot, ataupun kombinasi keduanya tidak memberikan hasil positif, atau keadaan polip terlalu besar hingga menyumbat pernafasan, dapat ditempuh pengobatan dengan jalan operasi. Operasi ini termasuk operasi sederhana yang dapat dilakukan dengan beberapa metode, antara lain dengan tang polip atau snare polip.
Seiring berkembangnya teknologi, kini operasi polip dilakukan dengan cara endoskopi yang lebih menguntungkan pasien. Metode ini tidak membutuhkan sayatan dan bisa dilakukan melalui rongga hidung. Operasi yang dilakukan juga bergantung pada ukuran, jumlah, dan lokasi polip.

Apa saja jenis operasi yang dapat dilakukan pada pasien polip?

* POLIPEKTOMI

Polip yang ukurannya tidak terlalu besar dapat dibuang dengan menggunakan alat sedot atau alat potong yang sangat kecil. Stelah operasi pasien tetap akan diberi obat-obatan untuk mengatasi radang pada mukosa. Biasanya berupa obat jenis kortikosteroid.

* OPERASI ENDOSKOPIK SINUS

Prosedur ini dilakukan tidak hanya untuk mengangkat polip, tetapi juga untuk membuka rongga pada sinus, di mana polip terbentuk. Hal ini dilakukan jika rongga sinus pasien sudah terhalang atau mengalami radang yang parah. Dalam operasi ini dokter akan menggunakan cara endoskopi, yang hanya membutuhkan sayatan kecil. Jadi, pasien dapat sembuh lebih cepat.
Yang harus diingat, polip masih bisa tumbuh kembali setelah pasien menjalani operasi. Kemungkinannya akan semakin besar jika pasien tetap bandel dengan tidak mengontrol penyebabnya, baik karena infeksi maupun alergi.


POLIP RAHIM = TUMOR JINAK



Tidak hanya terjadi di hidung, polip juga dapat timbul di bagian lain tubuh, seperti di bagian serviks/ rahim.
Polip serviks adalah benjolan yang berasal dari jaringan di daerah mulut rahim.Bentuknya seperti jari, berwarna merah, dan kenyal atau solid.
Polip serviks tergolong tumor yang sifatnya jinak. Polip serviks tidak sama dengan kanker serviks.
.
Meski demikian ada baiknya berjaga-jaga dengan memeriksakan diri ke dokter. Penyebab pasti timbulnya polip ini belum diketahui. Diduga akibat infeksi yang tidak ditangani dengan baik. Atau memang jaringan tersebut mempunyai sifat tumbuh yang berlebihan.
Polip serviks bisa menyebabkan perdarahan saat berhubungan seksual atau keluar berdarah secara spontan, terutama jika ukuran polip cukup besar. Akibatnya, polip dapat menjadi sumber infeksi di mana bakteri dapat masuk lewat luka pada polip tersebut. Selain itu, polip juga mempengaruhi kesuburan secara tidak langsung, dan dapat menyebabkan lendir berwarna putih kekuningan di sekitar vagina.
Polip serviks biasanya menyerang wanita diatas usia 20 tahun, terutama yang telah melahirkan. Umumnya polip ini ditemukan ketika seorang perempuan melakukan pemeriksaan medis rutin.
Meski tergolong tumor jinak, polip ini sebaiknya diangkat. Bisa juga dipastikan sifatnya melalui pemeriksaan laboratorium untuk berjaga-jaga. Maksudnyaagar yakin tidak berubah menjadi tumor ganas.

POLIP USUS BESAR POTENSIAL KANKER



Satu lagi polip yang terbilang banyak menyerang manusia. Terhitung sekitar 30% pria dan wanita diatas usia 30 tahun mempunyai polip di ususnya.
Meski sebagian besar polip pada usus ini tidak berbahaya, pada beberapa kasus, dapat menjurus menjadi kanker.
Kanker usus merupakan salah satu jenis kanker dengan jumlah kematian yang cukup banyak. Karena itu polip ini sebaiknya disingkirkan begitu diketahui berada dalam tubuh.

Siapapun dapat berpeluang terkena polip usus. Kondisi yang dapat meningkatkan resiko terkena polip usus, antara lain jika Anda berusia di atas 50 tahun., mengalami kegemukan, perokok, pola makan salah,kurang serat, dan memiliki sejarah dalam keluarha yang menderita kanker usus.

Polip usus umumnya tidak menyebabkan masalah kesehatan. Namun, ada kalanya dapat menyebabkan perdarahan pada dubur atau rasa sakit di bagian perut. Untuk mengatasi polip usus dapat dilakukan dengan cara kolonoskopi atau sigmoidoskopi. Prosesnya memotong tangkai polip dengan kawat tipis dan kateter. Polip yang masih kecil dapat juga dibakar dengan alat medis elektrik.

Sementara itu, untuk mengatasi polip yang bentuknya lebih besar dibutuhkan tindakan operasi. Pembedahan dilakukan dengan tehnik laparoskopi .
Keuntungan tehnik laparoskopi ini adalah sayatan yang dibuat tidak besar, waktu operasi yang lebih cepat, mengurangi rasa sakit pada pasien, dan proses pemulihan setelah operasi lebih cepat.
Disarankan agar masyarakat meningkatkan kesadaran memeriksakan diri secara rutin. Polip usus yang ditemukan pada tahap awal dapat disembuhkan dengan mudah.

Semoga bermanfaat

Sumber:GHS



17 May 2009

TERTAWA BISA MENGURANGI RESIKO DIABETES MILLITUS...?

Gelak tawa dapat membantu penderita Diabetes Mellitus ( DM) menurunkan kadar kolesterol, berikut resiko penyakit pembuluh darah dan jantung. Demikian dikatakan Lee Berk, peneliti dari Loma Linda University, California, tentang hasil riset terbarunya bersama tim.

Dalam riset tersebut, Berk yang mengepalai penelitian, membagi 20 pasien diabetes beresiko tinggi ( yang sekaligus juga menderita darah tinggi dan memiliki kadar lemak darah tinggi) menjadi 2 kelompok.
Ke-2 kelompok tersebut diberi obat diabetes standar. Kelompok L diberi waktu 30 menit untuk menikmati humor yang mereka pilih sendiri, sementara kelompok C (kelompok kontrol) tidak mendapatkan hiburan humor.
Proses tersebut berlangsung selama 1 tahun pengobatan.

Pada 2 bulan pertama proses pengobatan, semua pasien di dalam kelompok tertawa (L) memiliki tingkat hormon penyebab stress, yaitu epinefrin dan norepinefrin, yang lebih rendah. Setelah 12 bulan ternyata kadar HDL (kolesterol baik) mereka juga naik 26% pada kelompok L, tetapi hanya naik 3% pada kelompok C.

Menggunakan pengukuran lain, Berk dan kawan-kawan menemukan bahwa protein C-reaktif, yaitu penanda radang dan penyakit pembuluh darah serta jantung, ternyata menurun hingga 66% pada kelompok tertawa, tetapi hanya menurun 26% pada kelompok pemantau atau kelompok kontrol.

" Dokter yang baik mengetahui bahwa ada campur tangan psikologis hakiki yang ditimbulkan oleh emosi positif, seperti gelak tawa riang gembira, optimisme, dan harapan, kata Berk."

Semoga bermanfaat
Sumber:GHS

BE CAREFUL WITH STAR FRUIT!! IT CAN END YOUR LIFES...!!!



This fruit can end your life!
This is not an April Fool Joke. But a stern reminder to all my readers. We were advised to have a few servings of fruits a day in order to rep the benefits of fruits right? But obviously this is one big no-no fruit to be excluded from your fruity feast!

In Shenzen, more than 10 people who consumes the star fruit had died. And now a 66-year-old, Malaysian who has been suffering from kidney ailment fell into coma after eating the star fruits. Yes, all it takes is one fruit or 100ml of its juice and the ordinarily harmless star fruit transforms poison in a matter of hours for kidney patients. So does this mean, people without kidney problems should be fine with star fruit!

My take: Not at all! Prevention is better right?

University Malaya Medical Centre Consultant Nephrologist said that star fruits contain a neurotoxin which is not present in other fruits. It affects the brain and nerves. In healthy persons, the kidneys filter it out. But for those with kidney problems, this potent toxin cannot be removed and will worsen the consumers' conditions.

The symptoms of start fruit poisoning include:

~ Hiccups
~ Numbness and weakness
~ Feeling confused
~ Agitation
~ Epileptic fist

The risk of death is high if you are having kidney ailments! But healthy individuals should beware of this fruit's potential toxin too.
It could also cripple your vitality if you are not lucky. So don't take it for granted. It's better to avoid them. Please pass this news to others.

So be warned. If you have kidney impairment, DO NOT consume Starfruit or Starfruit juice.


Hope useful





TETAP LANGSING=SELAMATKAN BUMI

Bertubuh langsing bisa memperlambat laju perubahan iklim. Peningkatan jumlah orang yang kelebihan berat badan dan kegemukan di Inggris misalnya, menunjukkan penggunaan energi dari makanan lebih besar 19% ketimbang 40 tahun lalu. Jumlah ini setara dengan 60 megaton emisi gas rumah kaca per tahunnya.
Itu termasuk biaya transportasi dari populasi yang lebih gemuk, seperti disebutkan dalam studi yang dilaporkan International Journal of Epidemology.

Dr. Phil Edwards, pimpinan studi dan peneliti di London School of Hygiene and Tropical Medicine, mengatakan bahwa mereka telah menghitung konsumsi energi di Inggris bila berat badan populasi dikembalikan seperti beberapa dekade yang lalu.
Peneliti membandingkan populasi dewasa normal 3-5% dikelompokkan sebagai gemuk, dengan populasi yang 40% nya mengalami obesitas.

Untuk menghitung peningkatan biaya energi dari populasi yang lebih berat peneliti mencari seberapa banyak tambahan bahan bakar yang dibutuhkan bagi transportasi dibandingkan di tahun 1970-an. Diestimasikan, karena gas rumah kaca dari produksi makanan dan perjalanan dengan mobil pada populasi lebih gemuk berada pada kisaran 0,4-1 giga ton lebih besar per 1 milliar orang.

Secara umum, populasi sekarang lebih gemuk ketimbang 3 dekade lalu. Rata-rata indeks massa tubuh (IMT) pria di Inggris meningkat dari 26 menjadi 27,3 sedangkan perempuan dari 25,8 menjadi 26,9 setara dengan 3kg lebih berat daripada populasi di tahun 1994-2004.

" Bukan masalh kegemukan saja, distribusi dari populasi keseluruhan juga penting" kata Dr. Edwards.
Kondisi serupa tidak hanya menjadi masalah di Inggris. Di hampir setiap Negara di dunia, rata-rata IMT juga meningkat. Prof. Alan Maryon - Davis, Presiden Fakultas Kesehatan Masyarakat mengatakan, pergeseran populasi distribusi berat badan kembali ke tahun 1970-an akan banyak membantu planet ini.

" Di tahun 1970-an, kita makan sayur lebih banyak daripada daging. Juga ada pergeseran olahraga yang dilakukan.Gabungan dari semua ini akan ikut mencederai bumi".
Tetap langsing berarti baik untuk kesehatan dan lingkungan.


Semoga bermanfaat
Sumber:GHS

15 May 2009

TAUGE/ CAPAR/ SPROUT TINGGI KHASIAT



Tauge/capar biasanya mudah kita jumpai pada makanan soto.Tauge merupakan kecambah dari biji-bijian, seperti kacang hijau, yang memiliki bagian putih dengan panjang hingga 3 cm. Siapa sangka kandungan fitokimia dalam tauge berpotensi menghambat penyakit kanker, osteoporosis, dan gangguan pembuluh darah.
Tauge juga sering dianjurkan bagi pria untuk meningkatkan produksi sperma. Ada pula yang menjadikan tauge sebagai bahan alami estrogen atau fitoestrogen yang bermanfaat untuk mengganti hormon wanita, sehingga baik untuk menekan resiko osteoporosis maupun gangguan pembuluh darah.

MENCEGAH RADANG GUSI

Dalam catatan pengobatan tradisional, tauge memang memiliki manfaat beragam. Namun, karena sering digunakan sebagai campuran lalapan dan diproduksi melalui proses pengecambahan, sering tidak dimasukkan dalam daftar herba atau tanaman berkhasiat obat. Meski begitu, jika dilihat dari sejarahnya, menurut publikasi International Sprout Grower Association ( perkumpulan petani tauge sedunia , tauge sudah diresepkan para tabib cina, baik sebagai makanan kesehatan maupun obat.
Pelaut ulung James Cook, dalam penjajahannya dari Eropa sampai Selandia Baru selama 3 tahun,membawa bekal pangan antiskorbut agar para awaknya tidak terkena radang gusi dan penyakit infeksi. Selain jeruk lemon, yang kala itu dipercaya sebagai sumber Vitamin C, cocok juga membawa biji-bijian dan kacanag-kacangan.
Setelah dikecambahkan, tauge itulah satu-satunya sayuran segar yang mereka santap selama berlayar. Jadi sukses Cook memerangi radang gusi yang saat itu lazim dialami pelaut, bukan semata-mata jasa buah jeruk. Tauge justru banyak mengandung vitamin C.

Tauge dipuji sebagai satu-satunya sayuran yang "praktis" dapat dipanen segera, hanya dalam waktu 3-5 hari setelah dikecambahkan. Bisa tumbuh dalam sepanjang tahun dalam segala cuaca, bahkan dimusim salju sekalipun. Tidak memerlukan lahan tanam, bahkan tidak butuh sinar matahari. Kandungan vitamin C nya begitu melimpah. Siap dimasak tanpa perlu dipotong dan tidak meninggalkan sampah.

Itulah sebabnya menurut Dr. Clive M Mckay, professor gizi dari Cornell University, As, tauge merupakan satu-satunya sayuran yang banyak ditanam dan dimakan sepanjang perang dunia II.


SUMBER VITAMIN A, B, C


Penelitian tentang tauge kedelai yang dilakukan Mckay melibatkan 5 perguruan tinggi di Amerika, yaitu Cornell, Pennsylvania, Minesota, Yale, dan McGill University, proses pengecambahan mampu menahan kandungan vitamin B-kompleks dalam kedelai, sehingga jumlahnya tidak berkurang. Hebatnya lagi proses tersebut melambungkan jumlah vitamin A sebanyak 300% dan vitamin C hingga 500-600%.
Merekapun menemukan bahwa pengecambahan telah mengubah karbohidrat menjadi gula sederhana yang mudah dicerna dan diserap tubuh. Meski ditanam dalam kegelapan, tauge alfalfa juga lebih kaya klorofil bila dibandingkan dengan seledri, bokcoi atau sawi.
Protein dalam tauge alfalfa, tauge biji bunga matahari, dan tauge biji radis rata-rata 4%, selada hanya 3%, dan susu sapi segar hanya 3,2%. Bahkan kadar protein tauge kedelai bisa mencapai 28%.

RAHASIA MERAMU CAPAR/TAUGE

Di Jawa Timur tauge sering disebut capar. Guna mendapatkan capar/ tauge yang mengandung banyak zat gizi, ada caranya. Tauge yang dibuat secara benar hasilnya akan tampak segar, renyah, dan banyak mengandung air. Sebaliknya jika salah menumbuhkannya, tauge akan tumbuh meliuk. Tauge demikian sebaiknya tidak dipilih karena gizi dan senyawa fitokimiawinya tidak berkembang secara optimum.

Agar tumbuh dengan baik, biji-bijian yang hendak dipanen sebagai tauge harus ditumbuhkan dalam lingkungan yang gelap, selalu lembab dan harus sering disiram, tetapi tidak boleh terendam air.

Meramu tauge sangat mudah, berikut contohnya :
* Ambil tauge secukupnya dan timun 1 buah. Cuci bersih, kemudian dijus. Jika ingin sedikit manis,tambahkan 1-2 sendok madu.
* Campurkan tauge secukupnya dalam sayur lalapan. Setelah dicuci, sebelum dicampur, tauge direndam sesaat dalam air hangat. jangan merendam terlalu lama agar tidak layu.
* Dapat juga dimakan secara langsung tanpa campuran apapun.

CATATAN:
Agar mendapatkan khasiatnya secara maksimal, santaplah tauge dalam keadaan mentah ( setelah dicuci tentunya), saat zat peremaja yang dimilikinya masih utuh.
Boleh disantap dalam salad, karedok, atau diminum sebagai jus. Kalaupun dimasak, sebaiknya ditumis atau dikukus sebentar saja.
Jika harus direbus, misalnya dimasak sayur kuah, masukkan tauge sesaat sebelum masakan diangkat. Dengan cara itu vitamin C dan enzim yang rusak diperkirakan hanya 20%. Jika direbus lama, kerusakannya dapat mencapai sedikitnya 60%.

Sayuran tauge jenis apapun, baik tauge kacang hijau, tauge kedelai, tauge alfalfa, maupun jenis lain banyak sekali mengandung senyawa fitokimiawi yang sangat berkhasiat. Salah satunya adalah Kanavanin, jenis asam amino bahan penyusun arginin yang paling banyak tersimpan dalam tauge alfalfa.
Jadi, mulai sekarang jangan ragu menikmati tingginya khasiat si pendek tauge.


Semoga bermanfaat
Sumber:GHS-kiat alami




14 May 2009

PENYAKIT MULUT, TANGAN, DAN KAKI BISA MEMATIKAN...!!

Sejak akhir April 2008 lalu, virus maut merebak di Cina. Virus Enterovirus 71 adalah penyebab penyakit mulut, kaki, dan tangan. Lonjakan penyakit ini membuat Kementrian Kesehatan Cina mengeluarkan perintah siaga nasional sejak awal Mei 2008.



Penyakit mulut, tangan dan kaki sebenarnya biasa terjadi. Menjadi tidak biasa, karena penyebab Hand Foot Mouth Disease (HFMD) tersebut cukup mematikan.
Pada penyakit HFMD yang disebabkan coxsackie A16, pasien cukup dirawat jalan. Namun perawatan di Rumah Sakit di perlukan jika penyakit disebabkan EV-71, dengan kondisi yang lebih berat, atau bahkan terjadi komplikasi.

Kekhawatiran muncul karena Bulan Juni-Juli dianggap sebagai musim puncak penyakit ini dan dikhawatirkan akan menyebar lebih luas. Penyakit ini sangat menular dan sering terjadi dalam musim panas.
Enterovirus termasuk virus RNA dari family picarnoviridae yang memiliki 4 kelompok spesies, yaitu: poliovirus ( terdiri atas 3 serotip ), coxsackie virus ( Grup A, 23 serotip dan Brup B 6 serotip), Echovirus (31 serotip), dan Enterovirus ( 4 serotip ). Enteroviruses non polio bisa ditemukan di seluruh dunia.

Meskipun infeksi enterovirus nonpolio tidak menunjukkan gejala dan seringkali tidak terdeteksi, dapat menyebabkan kejadian luar biasa (KLB) dengan peningkatan jumlah kasus dan gejala klinis bervariasi yang kadang bersifat fatal.

Penularan virus melalui Faecaloro route dan kontak langsung seperti droplet,pilek, air liur, atau feses. Penularan kontak tidak langsung melalui barang, handuk, baju, peralatan makanan, dan mainan yang terkontaminasi sekresi itu.
Tidak ada vektor, tetapi ada pembawa penyakit seperti lalat dan kecoak.
Enterovirus masuk kedalam tubuh manusia melalui saluran cerna dan berkembang biak di mulut dan tenggorokan.
Perbanyakan enterovirus dapat terjadi di saluran gastrointestinal maupun pernafasa. Bila virus berada di sirkulasi darah, infeksi menyebar dan mengenai sejumlah jaringan dan organ tubuh yang menimbulkan berbagai penyakit. Virus dikeluarkan tubuh melalui feses setelah beberapa minggu. Itu sebab enterovirus juga dijumpai pada feses pasien.

Sebagian besar infeksi enterovirus asimtomatik alias tidak bergejala/ bergejala ringan.Tidak ada gejala khas, tetapi semua pasien menderita demam, sering disertai lepuh pada tangan, kaki dan mulut. Karena itu penyakit ini juga disebut penyakit tangan, kaki dan mulut. Beda pada penyakit kuku dan mulut pada binatang, HFMD dijumpai pada bayi dan anak pada masa inkubasi 3-6 hari.

SEMBUH SENDIRI

Gejala awal ditandai dengan demam tidak tinggi, turunnya nafsu makan, dan nyeri saat menelan. Sementara gejala khas HFMD adalah nyeri pada mulut karena timbul lepuh dan peradangan di dalam mulut.
Lepuh dijumpai pada lidah, gusi, atau mukosa pipi yang akan terasa nyeri karena mudah pecah dan menjadi ulkus/ luka. Keadaan ini menyebabkan anak tidak mau makan dan air liur meleleh keluar.
Ruam dengan lepuh yang biasanya tidak gatal, juga dijumpai pada telapak tangan dan kaki. Pada bayi, ruam dapat dijumpai pada bokong. Seorang pasien dapat hanya memiliki gejala ruam pada telapak tangan atau luka di lidah saja.

Penyebab terbanyak HFMD adalah virus coxsackie A16, kadang enterovirus 71, atau enterovirus lain.
Note: coxsackie adalah jenis virus yang beberapa waktu lalu ditemukan pada salah seorang pasien di RSCM.
HFMD yang disebabkan oleh enterovirus 71 dapat menimbulkan meningitis, ensefalitis, ataupun kelumpuhan.Ensefalitis enterovirus bersifat fatal dan dapat menyebabkan kejadian luar biasa.

TURUNKAN DEMAM

Tidak ada pengobatan spesifik untuk HFMD maupun infeksi enterovirus. Pengobatan ditujukan untuk menurunkan demam, mengurangi nyeri pada mulut, serta mengupayakan anak tidak kekurangan cairan.
Jika sangat diperlukan, anak diberi cairan intravena guna mencegah terjadinya dehidrasi.Dalam keadaan tertentu dapat diberikan imunoglobulin IV(IGIV) pada pasien dengan daya tahan tubuh yang menurun seperti bayi.

Sejauh ini ditemukan 24.394 kasus HFMD EV-71 di Cina dengan total kematian 34 orang. Yang sedikit melegakan, di Fuyang asal mula wabah EV-71, sudah tidak ada kematian dalam waktu 7 hari terakhir. Kematian yang ada kini adalah dari daerah lain yang wabahnya muncul belakangan.
Hal yang juga melegakan ilmuwan Cina sudah menyelesaikan complette sequencing dari EV-71, sehingga telah jelas mengetahui komposisi virus ini. Keberhasilan tersebut diharapkan segera membawa pada kemungkinan pembuatan vaksin EV-71.

BAGAIMANA MENGHINDARINYA??

Dalam situs WHO disebutkan bahwa penularan infeksi enterovirus meningkat bila higienitas buruk dan kondisi lingkungan terlalu padat. Perbaikan sanitasi dan higienitas merupakan langkah pencegahan yang penting.
Cara yang bisa dilakukan guna menghindari infeksi enterovirus adalah:

1. Rutin cuci tangan, terutama seusai mengganti popok atau setelah dari toilet, menggunakan sabun sebelum dan sesudah makan maupun sesudah membuang lendir dari hidung.
2. Jangan memakai cangkir/gelas minum secara bergantian, sendok, garpu, handuk, lap muka, sikat gigi, dan pakaian karena berpotensi mempercepat penyebaran penyakit.
3. Sucihamakan permukaan yang terkontaminasi dengan pemutih.
4. Cuci pakaian kotor,
5. Karena virus resisten terhadap banyak disinfektan, gunakan pemutih klorin.
6. Tutup mulut dan hidung saat batuk maupun bersin.
7. Anak yang terinfeksi penyakit tangan, mulut dan kaki sebaiknya tidak masuk sekolah ataupun ketempat penitipan anak hingga lepuhnya mengering.
8.Selama terjadi epidemi, tutup lembaga sepeti sekolah atau fasilitas perawatan anak guna mengurangi penularan, terutama dikalangan anak-anak.
9. Infeksi EV-71 di Cina selatan berpotensi menyebar di Indonesia bila tidak diantisipasi dengan baik. Meski banyak yang menyarankan untuk tidak melakukan perjalanan, WHO menyebut tidak perlu membatasi perjalanan.
10. Bila terjadi penyebaran EV-71, segera laporkan ke instansi terkait agar cepat ditindaklanjuti.


Semoga bermanfaat
Sumber:GHS

12 May 2009

AMANDEL, JANGAN ASAL DI ANGKAT!



Tonsil/ amandel merupakan organ tubuh yang semula ada gunanya, tetapi sampai pada saat tertentu justru bisa mengganggu kesehatan antara lain bikin sulit menelan, pusing, mengantuk, mengorok.

Tidak heran bila keluhan amandel sering datang terutama pada anak-anak.
Amandel adalah: bagian dari kekebalan tubuh yang terbentuk sejak janin berusia 3 bulan. Amandel berkembang sangat cepat setelah bayi lahir karena bayi sudah berkontak dengan kuman. Pertumbuhan amandel berlangsung cepat di usia 1-3 tahun dan mencapai puncak di umur 3-7 tahun.Pada usia pubertas, sekitar 14 tahun, amandel mulai mengecil dan lama-lama menghilang.

BENTENG PERTAHANAN

Jaringan amandel di sebut limfoid. Amandel memiliki istilah medis tonsila palatina, terdiri atas dua buah yang bentuknya mirip dengan buah amandel, sehingga orang Belanda menamainya amandel.

Sebetulnya ada 2 jaringan yang bertengger di tengorokan. Amndel yang bertugas melawan kuman yang masuk melalui mulut. Jaringan lain yaitu adenoid, letaknya tersembunyi, sehingga tidak kelihatan apabila mulut dibuka lebar. Ia bertugas melawan kuman yang masuk lewat hidung.

Tonsil dan adenoid tumbuh seiring dengan pertambahan usia. Keduanya berkembang pesat setelah bayi lahir karena sudah mulai berinteraksi dengan kuman. Para dokter meyakini adenoid tidak lagi penting setelah anak berusia 3 tahun.
Memang biasanya adenoid mengecil setelah anak berusia 5 tahun. Pada masa pubertas pertumbuhannya berhenti dan akhirnya hilang sama sekali.

Fungsi utama amandel yaitu sebagai benteng pertahanan terdepan terhadap kuman. Fungsi ini didukung oleh lokasi yang strategis ( di bagian atas saluran nafas atau hidung dan makanan atau mulut ), struktur anatominya permukaan luas dan berlekuk ke dalam, serta kemampuannya memproduksi zat antikuman.

SULIT MENELAN

Sebagai perisai tubuh, tonsil dan adenoid dapat mengalami infeksi bakteri/virus. Akibatnya jaringan ini meradang dan membengkok. Peradangan akut pada amandel disebut tonsilitis akut.
Penyebab paling sering radang amandel adalah bakteri streptokokus beta hemolitikus grup A. Bakteri lain yang dapat memicu peradangan amandel seperti Staphylococcus, Pneumococcus, atau Haemofilus influenza. Berbagai virus seperti Rhinovirus, influenzae, dan para influenzae juga bisa menyebabkan amandel membengkak.

Gejala yang muncul bisa bersifat lokal atau setempat, bisa juga gejala umum atau sistemik. Biasanya pasien tonsilitis mengalami gejala flu, batuk, pilek, ( peradangan akut saluran nafas bagian atas ), nyeri tenggorokan dan sakit ketika menelan, kelelahan, serta naiknya suhu badan. Kondisi itu menyebabkan pasien loyo, tidak mau makan dan minum.

AWAS KAMBUH

Untuk mengatasi peradangan amandel, biasanya dokter memberi antibiotika. Obat penurun panas dan pereda batuk pilek diberikan tergantung kondisi pasien.
Dianjurkan mengonsumsi makanan lunak ( bubur), banyak minum, serta cukup istirahat. Dengan penangan tepat, tonsilitis akut akan sembuh dalam 5- 7 hari.
Tonsilitis akut dapat kambuh jika antibiotika tidak memadai atau si pasien bandel tidak menghabiskannya.

Bentuk amandel yang berlekuk-lekuk juga memberi peluang pada bakteri untuk bersembunyi dan kembali beraksi. Jika kambuh peradangan bisa berubah menjadi tonsilitis kronis.
Pada anak-anak proses infeksi ini hampir selalu diikuti oleh infeksi adenoid, sehingga biasa disebut adenotonsilitis kronis. Pada orang dewasa, karena jaringan adenoid telah lenyap, infeksinya disebut tonsilitis kronis.
Jika peradangan dirasa sangat mengganggu, bisa dilakukan operasi amandel. Anggapan bahwa kekabalan tubuh anak akan menurun setelah dioperasi, tidaklah benar. Kekebalan tubuh anak itu akan semakin kuat seiring pertumbuhannya.

DILARANG TERIAK

Amandel yang "tenang" sebaiknya tidak dioperasi. Terutama pada anak usia di bawah 6 tahun.Jika anak sudah memasuki masa puber atau dewasa, diangkat pun tidak ada ruginya. Apalagi jika amandel berwarna keputihan, artinya sudah banyak mengandung bakteri.
Perawatan ekstra diperlukan anak, terutama 12 hari pertama setelah operasi. 2 hari pertama setelah operasi, anak hanya boleh menyantap cairan dingin dan dilarang mengonsumsi makanan keras atau panas.

Menginjak hari ketiga, anak baru boleh mengasup makanan lembut seperti bubur. Setelah hari kelima, anak boleh mengasup aneka makanan. 2 Minggu setelah operasi, anak dilarang berteriak atau melakukan kegiatan yang menguras tenaga.

KOMPLIKASI SAMPAI KE GINJAL

Bila infeksi kronis pada amandel sering kambuh dan tidak ditangani dengan baik, bisa menyebabkan berbagai komplikasi, antara lain:

1. Abses ( membengkak dan terdapat kumpulan nanah ) pada jaringan sekitar amandel, atau disebut abses peritonsil. Biasanya kondisi ini mengenai salah satu amandel saja dan kebanyakan pada orang dewasa.
Gejala yang muncul: rasa sakit yang hebat saat menelan, bahkan menelan air liur saja sulit. Karena itu air liur bisa meleleh keluar disertai panas badan tinggi.
2. Pada anak-anak, sering terjadi infeksi kronis di rongga-rongga di sekitar hidung ( sinus ).Kondisi ini disebut sinusitis.
Gejala yang muncul: pilek terus menerus dalam jangka waktu cukup lama dan anak mudah terserang batuk.
3. Dehidrasi akibat sulit menelan
4. Terhambatnya jalan nafas karena tonsil membengkak
5. Munculnya demam rematik pada jantung pada kuman amandel yang menyebar ke otot dan katup jantung. Penyakit ini biasanya didapati pada kelompok usia 5-15 tahun.
6. Gangguan ginjal. Meski berbagai kondisi beresiko muncul, sebaiknya orangtua tetap tenang bila si kecil sakit radang amandel. Perlu diingat bahwa tidak semua penyakit amandel perlu di operasi. Kalau perlu di operasi, tunggu waktu yang tepat sesuai saran dokter.


MITOS SEPUTAR AMANDEL/TONSIL

* Banyak orangtua merasa keberatan jika anaknya dioperasi amandel

Orangtua takut ketahanan tubuh anak berkurang bila amandel diangkat. Amandel memang berfungsi sebagai perisai tubuh anak terhadap kuman. Namun fungsi amandel hanya optimal hingga anak berusia 12 tahun. Selanjutnya amandel akan mengecil.
Jangan takut, memasuki usia remaja, tubuh sudah memiliki ketahanan yang baik meski tanpa amandel.

*Infeksi amandel membuat anak bodoh/ menghambat IQ

Pendapat ini salah, Anak yang bermasalah dengan amandel akan mudah lelah karena tidak dapat tidur dengan nyenyak dan rentan terhadap penyakit, hingga bisa berpengaruh terhadap kehadirannya di sekolah. Gangguan pada saluran pernafasan akibat amandel juga menyebabkan kurangnya suplai oksigen ke otak, sehingga anak sulit berkonsentrasi. Kenyataan ini membuat orang beranggapan radang amandel membuat anak jadi bodoh.

* Amandel akan membesar kembali setelah operasi


Pendapat ini tidak sepenuhnya benar. Bila amandel telah diangkat dengan baik, seharusnya tidak akan membesar kembali. Memang adenoid bisa saja membesar kembali, tetapi kemungkinannya sangatlah kecil. Kalaupun hal itu terjadi, tidak akan memberikan masalah berarti pada tubuh.
Daripada terjebak mitos, lebih baik orangtua melakukan upaya pencegahan infeksi amandel. Caranya dengan selalu memberikan makanan bergizi, menjaga kebersihan mulut dan kebersihan lingkungan karena semua itu akan berpengaruh baik terhadap daya tahan tubuh anak.


GEJALA-GEJALA AMANDEL

Radang amandel mungkin terjadi jika terdapat gejala-gejala berikut :
- Tenggorokan terasa sakit sekali selama lebih dari 3 hari
- Muncul rasa sakit ketika menelan, air sekalipun
- Demam dan menggigil
- Sakit kepala
- Tonsil bengkak dan berwarna kemerahan
- Nafsu makan hilang
- Kegiatan sehari-hari jadi terganggu
- Terdapat luka bernanah di tonsil
- Teraba adanya pembengkakan kelenjar di bawah rahang dan leher

KAPAN HARUS OPERASI?

Tidak sedikit orangtua yang merasa cemas bila anaknya menderita radang amandel ( tonsilitis) dan dokter menyarankan tindakan operasi.Sebaliknya ada pula orangtua yang mengharapkan anaknya boleh menjalani operasi pengangkatan tonsil, padahal tidak terjadi masalah sama sekali. Keinginan itu didasari anggapan bahwa jika amandel diangkat berarti tidak ada lagi resiko mengalami peradangan.
Tentu saja tidak semudah itu dokter menentukan perlu tidaknya tindakan operasi diambil. Ada 2 kelompok kriteria yaitu yang bersifat absolut dan bersifat relatif ( dipertimbangkan ), untuk menentukan dilakukannya operasi amandel ( tonsilektomi ).

KRITERIA ABSOLUT :
1. Bila pembesaran sudah menimbulkan obstruksi/ hambatan jalan pada saluran pernafasan yang cukup parah, gangguan tidur ( sleep apnea ), atau ada komplikasi kardiopulmuner akibat penyebaran infeksi bakteri.
2. Adanya peritonsiler abses yang tidak dapat diatasi dengan obat dan drainase ( pengambilan cairan abses).
3. Timbulnya kejang demam
4. Kondisi tonsil yang parah hingga memerlukan tindakan biopsi untuk menentukan kondisi jaringan

KRITERIA RELATIF:
1. Frekwensi serangan infeksi pada tonsil yang sering. Serangan infeksi bisa mencapai berkali-kali dalam setahun.
2. Adanya bau mulut/ nafas tidak sedap yang tidak hilang akibat tonsilitis kronis yang tidak membaik dengan terapi obat.
3. Tonsilitis kronis atau berulang oleh bakteri streptokokus yang sudah resisten terhadap antibiotika.
4. Adanya pembesaran tonsil satu sisi yang dicurigai bersifat neoplastik ( tumor/ganas).

Dari 2 kelompok tersebut, kriteria absolut bersifat subjektif karena didasari oleh kondisi yang dirasakan sendiri oleh pasien dan penilaian orangtua pasien.



Semoga bermanfaat
Sumber: GHS