26 February 2009

RAMUAN KHUSUS DEMAM BERDARAH

Perubahan cuaca/musim pancaroba telah membuat orang jatuh sakit. dan salah satu penyakit yang paling ditakuti adalah demam berdarah. bahkan nyawa pun bisa melayang karena penyakit ini.
Ada sebuah resep yang diberikan oleh seorang nenek bertahun2 yang lalu guna penyembuhan demam berdarah yaitu dengan ramuan dari Daun Pepaya, Jeruk Nipis, Air Kelapa Muda , Kunyit, dan Temu ireng. berikut ramuannya:

1. 1 Buah kelapa hijau muda dan air perasan jeruk nipis secukupnya. cara: campurkan
air perasan jeruk nipis kedalam air kelapa muda. minum secara teratur.
2. 1 Batang daun pepaya, 1 genggam (+- 6 batang ) pohon meniran, 1 ruas ibu jari temu
ireng, 1 ruas ibu jari kunyit, 1ujung sdt garam dan 500ml air.
Cara: cuci semua bahan sampai bersih lalu tumbuk sampai halus dan tuangkan air ke
dalamnya. saring dan campurkan garam dan aduk rata. bagi ramuan itu menjadi
3 gelas. minum pada pagi, siang dan sore hari masing2 1 gelas.
efek utama : penderita akan merasa haus dan lapar setelah minum ramuan.
3. 1 Batang daun pepaya, 2 sdm angkak, 1 ruas temu ireng, 1 ruas kunyit, 1 ujung sdt
garam, 2gelas air.
Cara : Selain angkak, cuci semua bahan tsb sampai bersih dan rebus sampai air
tersisa 1 gelas. setelah dingin saring dan minum secara teratur. lakukan
sampai benar2 sembuh.

Semoga ramuan di atas berguna bagi para pembaca.

No comments:

Post a Comment