03 April 2012

TIPS MERAWAT RAMBUT :))

Tips Mudah Merawat Rambut :

Selama rambut tak bermasalah, Anda hanya perlu membiasakan hal-hal yang mungkin terlihat "sepele" ini menjadi rutinitas. Jadi, tak perlu banyak berkorban bukan?

1. Kurangi penggunaan hair dryer untuk mengeringkan rambut yang basah. Kalaupun terpaksa digunakan, atur suhu pada temperatur terendah saat dijalankan. Walau sedikit lebih lama, dijamin rambut akan lebih berkilau, mudah diatur dan terhindar dari kekeringan dan pecah-pecah.

2. Hindari menyisir rambut dalam keadaan basah. Keringkan terlebih dulu, sebab akar dan batang rambut yang lembab umumnya sangat rapuh.

3. Jangan gunakan air panas saat mencuci atau membilas. Panas menyebabkan batang rambut menjadi kusam dan tak bercahaya.

4. Perhatikan shampoo yang Anda pakai. Pilihlah yang berformula PH balance yang sesuai untuk jenis kulit kepala dan rambut Anda. Jangan korbankan mahkota Anda dengan terlalu sering menggonta-ganti merek shampoo.

5. Abaikan mitos tentang menyisir rambut seratus kali setiap hari. Ini justru akan mengakibatkan rambut jadi mudah patah.

6. Segera cuci rambut setiap kali sehabis berenang, agar terbebas dari sisa chlorine yang mungkin masih menempel.

7. Kurangi pemakaian mousse atau gel rambut ber-alcohol agar rambut terhindar dari kekeringan. Jika terpaksa, segeralah cuci dengan shampoo clarifying (berformula penjernih) yang mampu membersihkan sekaligus mengangkat sisa hair spray atau gel di rambut.

8. Ingatlah, mengkonsumsi makanan bergizi dan menjalankan diet dengan teratur punya andil dalam menjaga kesehatan dan kesuburan rambut.




PERTOLONGAN DARURAT "KECELAKAAN" RAMBUT



- Rambut berminyak tapi tak punya waktu untuk mencuci?

Taburkan bedak bayi ke seluruh permukaan rambut. Bersihkan dan sisir kembali seperti biasa. Cara ini sangat tepat untuk rambut yang berwarna kekuningan atau pirang.

- Rambut terlalu lemas dan lepek sehabis keramas.

Inilah kendala memiliki rambut panjang. Semakin panjang, biasanya akan terlihat semakin lepek. Tapi jangan khawatir, tiap kali sehabis keramas dan mengeringkannya dengan handuk, jangan lupa membuat kuncir kuda yang agak tinggi. Bila mungkin tepat di atas kepala. Kemudian, keringkan seluruh permukaan kulit kepala dengan hair dryer bersuhu dingin (bukan pada kuncir-nya). Setelah kering, buka kuncir dan rambut kini lebih mengembang dan bervolume!

- Rambut kusam akibat terpaan matahari atau hair dryer.

Setiap kali sehabis keramas, akhiri dengan bilasan 1 sendok teh madu yang dilarutkan bersama perasan jeruk ke dalam 4 gelas air hangat. Lakukan pijat ringan sejenak dan biarkan rambut mengering alami.




Semoga bermanfaat,
Salam
Sumber: Cantik tanpa kosmetik




No comments:

Post a Comment