18 May 2009

KURANG VITAMIN- D BISA MENYEBABKAN PENYAKIT MULTIPLE SCLEROSIS

Multiple Sclerosis (MF) adalah penyakit sistem saraf yang disebabkan kerusakan selubung mielin yang melindungi sel saraf, yang bisa menimbulkan kelumpuhan.
Riset menunjukkan anak yang didiagnosis MF kadar vitamin D-nya sangat rendah dibandingkan dengan sebayanya.

Vitamin D dibuat saat kulit terpapar sinar matahari. Selain itu vitamin D dijumpai pada lemak ikan seperti salmon atau ditambahkan pada susu atau makanan lain. Vitamin ini membantu menurunkan tekanan darah, mengurangi inflamasi atau peradangan, dan meningkatkan sistem imun. Beberapa studi menunjukkan, anak-anak memiliki kadar vitamin D rendah kala mulai memperlihatkan penyakit MS.

Sekitar 3/4 dari subjek, kadar vitamin D nya tidak optimal. Peneliti bernama Heather Hanwell, lulusan ilmu gizi dari University of Toronto, Kanada meneliti 125 anak yang mengalami demielinisasi. Rata-rata anak dengan MS kadar vitamin D-nya lebih rendah dibandingkan dengan yang tidak mengalami gejala MS.
Studi lain yang dipimpin Dr. Brenda Banwell dari Toronto's Hospital for Sick Children menunjukkan hasil serupa.
Sebanyak 17 dari 19 anak yang didiagnosis MS memiliki kadar vitamin D lebih rendah. Meski begitu belum jelas seberapa besar kekuarangan vitamin D yang dihubungkan dengan MS. Vitamin D bekerja sebagai modulator daya tahan. Pada MS, ada banyak bukti sel imun tidak bekerja baik. Salah satu yang mempengaruhi adalah vitamin D.


Semoga bermanfaat
Sumber:GHS



No comments:

Post a Comment