10 June 2009

HINDARI WADAH STIROFOM

Memang betul stirofom merupakan bahan kemasan yang praktis. Bahan ini juga tahan panas hingga suhu tertentu, sehingga memudahkan konsumen untuk langsung " memasak" mi di dalam wadah stirofom tersebut.Cukup tuangkan air panas dan tunggu beberapa menit. Mi yang sudah siap santap tersebut akan tetap panas hingga beberapa menit karena wadah ini dapat menahan panas agar tidak keluar.

Namun, ada bahaya mengintai dibalik penggunaan kemasan stirofom ini. Berbagai penelitian membuktikan bahwa stirofom dapat menimbulkan efek negatif bagi kesehatan.

Tahun 2001 lalu, Divisi Keamanan Pangan Pemerintah Jepang mengungkapkan stirofom dapat menyebabkan gangguan pada sistem endokrin dan reproduksi manusia. Selain itu, juga dapat memicu berbagai kanker dalam tubuh.

Pada wanita, zat ini bisa menyebabkan gangguan pada siklus menstruasi dan membahayakan kehamilan. Badan Kesehatan Dunia WHO telah mengategorikan stirofom bercampur dengan makanan, salah satunya adalah panas yang tinggi. Makin panas makanan yang dikemas, makin cepat stirofom bercampur ke dalam makanan. Hal ini tentu saja berlaku pada mi instant.

Karena itu disarankan untuk memperhatikan kemasan saat membeli mi instant. Hindarilah kemasan yang terbuat dari stirofom.Kalaupun tidak ada pilihan lain, saat hendak memasaknya lebih dulu mi instant dipindahkan ke wadah lain yang lebih bersahabat dengan tubuh.


Semoga bermanfaat, salam
Sumber:GHS

No comments:

Post a Comment