27 February 2009

EMOSI NEGATIF = RACUN



Tahukah anda bahwa tubuh dan pikiran sangat berhubungan erat? Ketika marah atau kesal wajah biasanya " merengut/ cemberut " atau bahkan berujung tangisan. Saat kita merasa bahagia, senyuman akan tersungging di bibir. Hal ini membuktikan, tubuh dan pikiran berpengaruh langsung dan cepat.

Dalam bukunya " LIFE DETOX " Amanda Hamilton dan Sandy Newbigging menyatakan bahwa pikiran memiliki kekuatan untuk mempengaruhi bentuk, ukuran, penampilan, perasaan, dan keseluruhan kesehatan tubuh dan kehidupan kita. Saat kita berpikir dan merasa positif tubuh merespon dengan menciptakan kondisi fisik yang positif juga. Sebaliknya Emosi negatif merupakan racun yang membuat tubuh menjadi kondisi fisik negatif.

Untuk mengatasi emosi yang beracun berikut tips2 yang perlu anda ketahui:

1. DISAAT MARAH, ingatlah bahwa marah sama artinya dengan minum racun. Jika seseorang membuat kita kesal, lihat kembali masalahnya dari sudut pandang yang lebih simpatik dan penuh pengertian.

2. DISAAT SEDIH, pikirkan tentang hikmah dibaliknya. Kesedihan tidak akan hadir jika anda berpikir penuh optimistis. Bila tanda2 kesedihan muncul, segera duduk, rilekskan bahu, nafas dalam, dan tersenyumlah.Suasana pasti akan lebih baik.

3. DISAAT TAKUT, fokuslah pada hal2 yang membuat senang.

4. SAAT MERASA BERSALAH, ingatlah hal terbaik yang sudah kita kerjakan. Kesalahan itu manusiawi. Jadi lebih baik fokuskan pada pelajaran yang diperoleh dari kesalahan itu dan berusaha tidak mengulanginya.

Semoga bermanfaat.
Sumber : GHS

No comments:

Post a Comment